Vivagoal – Liga Inggris – Bek Arsenal, Rob Holding merasa timnya itu tidak memiliki kesenjangan yang terlampau jauh dengan rival sekota, Chelsea, posisi kedua berbeda empat peringkat dalam tabel klasemen Liga Inggris musim lalu.
Rob Holding meminta Arsenal untuk tidak memiliki cita-cita menjadi seperti Chelsea. Holding merasa The Gunners seharusnya menjadikan juara bertahan Liga Champions itu sebagai pesaing di ranah kompetitif.
The Blues mengalami kebangkitan pasca kedatangan Thomas Tuchel, setelah sempat terpuruk bersama Frank Lampard di awal musim lalu. Tuchel tiba di Stamford Bridge pada Bulan Januari dan langsung membuat Chelsea tancap gas meraih peringkat keempat Liga Inggris, sekaligus juara Liga Champions.
Sebaliknya, sang rival sekota, Arsenal justru harus mengakhiri musim dengan berada di urutan kedelapan pada klasemen akhir. Mereka pun untuk kali pertama dalam 25 tahun terakhir tak bisa lolos ke kompetisi Eropa apapun di musim ini.
Namun, Holding merasa kualitas kedua tim sebenarnya tidak terlalu jauh berbeda, dari apa yang terlihat melalui klasemen Liga Inggris. Menurutnya kedua tim sama-sama tidak saling mengidolakan, tetapi pantas terlibat dalam sebuah rivalitas.
“Saya melihat Chelsea sebagai saingan kompetitif bagi kami. Saya tidak melihat mereka sebagai tim yang kami cita-citakan, dan sepertinya mereka juga tidak melihat kami seperti itu. Ada rasa saling menghormati antara kami dan sejarah baru-baru ini dengan final Piala FA dan melawan satu sama lain di pertandingan besar,”ujar Holding dilansir Goal.
Baca Juga:
- Ben White Segera Diperkenalkan Sebagai Rekrutan Baru Arsenal
- Pertukaran Anthony Martial Dengan Haaland Cuma Rumor Belaka
- Bruno Fernandes: Man United Siap Rebut Semua Trofi Juara
- Jaminan Trofi Juara, Wajar Bek Tengah Laris Manis di Pasaran
“Saya tidak berpikir seperti itu. Karena mereka memenangkan Liga Champions, kami harus lebih seperti Chelsea. Hasil dan posisi liga kami perlu ditingkatkan, tentu saja, tetapi ketika kami bermain satu sama lain, itu kompetitif.”
Holding pun lalu meminta rekan-rekannya di Arsenal untuk berjuang keras agar tidak mengulangi apa yang terjadi pada musim 2020/21 silam. Tak bermain di Eropa, bisa dimanfaatkan Arsenal untuk fokus meraih peringkat tertinggi di Liga Inggris musim ini.
“Kami harus memiliki tujuan untuk kembali ke Liga Champions. Tanpa kompetisi Eropa musim ini, Arsenal tidak memiliki gangguan atau kepadatan jadwal dan benar-benar dapat fokus pada pertandingan Liga Inggris,”ungkapnya.
“Saya pikir Liverpool melakukan hal yang sama beberapa tahun yang lalu,. Chelsea juga sama ketika mereka memenangkan liga di tahun pertama Antonio Conte. Jadi itu bisa menjadi berkah tersembunyi dalam beberapa aspek.
“Kami hanya harus mulai berpikir seperti itu dan segera menunjukan semangat.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com