Obrolan Vigo: Arsenal dan Arteta yang Akan Begitu-Begitu Saja
Sumber: Twitter/Arsenal

Arteta Konfirmasi Arsenal akan Datangkan Penyerang Baru

Rizal Saleh - January 16, 2025
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengatakan bahwa timnya itu akan coba mendaratkan penyerang baru di bursa musim dingin 2025, dengan sudah adanya identifikasi soal target potensial mereka.

Desakan untuk segera mendaratkan penyerang baru telah berhembus sejak musim panas lalu. Arsenal dinilai tak bisa selalu bertumpu pada Gabriel Jesus sebagai ujung tombak tim.

Tekanan semakin memuncak pasca Jesus mendapat cedera saat hadapi Man United di Piala FA lalu. Jesus dikonfirmasi mengalami cedera ligamen lutut dan butuh wakut pemulihan sangat lama.

Arsenal vs Newcastle: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Sumber: X/Arsenal

Bukan kali ini saja Arsenal kehilangan Jesus karena masalah cedera. Terbukti dalam laga terbaru melawan Tottenham dini hari tadi WIB, Arsenal tetap bisa menang dengan skor 2-1.

Tapi, tambahan amunisi di lini depan dirasa sudah sangat perlu diperhatian oleh kubu Meriam London, demi memperbesar peluang meraih juara. Mikel Arteta kemudian mengonfirmasi bahwa Arsenal kini akan secara aktif mencari sosok penyerang baru di Bulan Januari ini.


Baca juga:


“Ya, tentu saja. Karena kami kehilangan dua pemain, pemain besar, Bukayo (Saka) – yang bisa absen hingga tiga bulan, jadi itu waktu yang lama . Lalu, Gabby (Jesus), yang akan absen dalam waktu yang sangat lama juga,” ujar Arteta dilansir Goal.

“Kami akan mencoba, pasti. Kami secara aktif melihat. Saya pikir kami telah kehilangan dua pemain yang sangat penting, kami memiliki 14 pemain dalam skuat, dan kami bermain setiap tiga hari. Kami akan mencoba, tetapi mari kita lihat siapa yang bisa kami dapatkan.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com