Atletico Madrid Buka Suara Soal Hinaan Rasis yang Diterima Vinicius Junior
Vivagoal – La Liga – Atletico Madrid akhirnya buka suara terkait hinaan rasis yang diterima pungawa Real Madrid, Vinicius Junior, dalam Derby Madrid akhir pekan lalu.
Dilansir dari situs resmi klub, Los Rojiblancos mengaku bahwa mereka menentang segala tindakan rasis dan akan meminta pihak berwajib untuk mencari pelaku tindakan rasis tersebut.
“Atletico de Madrid menentang nyanyian yang dilakukan sebagian kecil fans kami di luar stadion sebelum pertandingan digelar. Rasisme adalah salah satu masalah terbesar dan sayangnya sepak bola tak lepas dari itu.”
“Klub kami selalu terbuka dengan keberagaman kebangsaan, budaya, ras, dan kelas sosial. Nyanyian itu membuat kami merasa marah dengan mereka yang bersembunyi di belakang warna kami untuk melontarkan komentar rasis dan xenofobia. Di sini kami tak punya toleransi terhadap rasisme dan kami berkomitmen untuk menghentikan aksi tercela tersebut.”
Baca juga:
- Luis Enrique Perkenalkan Teknologi Baru dalam Latihan Timnas Spanyol, Apa Itu?
- Andriy Shevchenko Serahkan Ban Kapten Ukraina pada Lewandowski untuk Dikenakan saat Piala Dunia Qatar 2022
- Pilih Bertahan di Barcelona, Memphis Depay Akui Dirinya Layak Dapat Waktu Bermain Lebih
- Soal Kans Timnas Spanyol di Piala Dunia, Bintang Barcelona Bilang Begini
Manajemen Los Rojiblancos mengungkapkan bahwa aksi yang dilakukan fans terhadap Vinicius itu jelas mencoreng nama mereka.
“Kami sudah menghubungi pihak berwenang untuk menawarkan bantuan penuh kami dalam proses penyelidikan kasus yang terjadi di luar stadion dan meminta mereka untuk mengidentifikasi pelaku yang terlibat untuk menindaklanjutinya aksi yang dilakukan bagian dari klub ini.
▪️ Atletico fans chant “Vinicius is a monkey” before Madrid derby but punishment unlikely
▪️ Pundits focus on Vinicius’ showboating
▪️ Managers stay quiet after gameLast week showed racism in Spanish football still isn’t taken seriously
— The Athletic | Football (@TheAthleticFC) September 19, 2022
“Kami tak bisa membiarkan seseorang seperti itu menjadi bagian dari keluarga kami dan membuat nilai keberagaman kami dilukai oleh beberapa orang tersebut. Keputusan kami sudah tegas dan kami tak segan untuk mengeluarkan orang-orang seperti itu dari keluarga kami karena mereka tak layak menjadi bagian dari kami,” lanjut Atletico Madrid. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com