Aubameyang Bahagia Potter Dipecat, Kok Bisa?
Vivagoal – Liga Inggris – Beredar kabar, Pierre-Emerick Aubameyang senang dengan pemecatan manajer Chelsea, Graham Potter. Hal tersebut diketahui melalui aktivitasnya di sosial media.
Potter dipecat tadi malam setelah kekalahan kandang dari Aston Villa. Bukan cuma itu, pemecatan juga merupakan buntut dari sederet hasil minor yang didapatkan The Blues.
Sebagai tanggapan, Aubameyang ‘menyukai’ postingan online di berita resmi Chelsea yang mengumumkan kepergian Potter.
Sikap penyerang asal Gabon ini lantas menjadi buah bibir banyak pihak. Banyak yang menyangka bahwa Auba senang sang juru taktik akhirnya didepak dari Stamford Bridge.
Club statement.
— Chelsea FC (@ChelseaFC) April 2, 2023
Hal tersebut tak mengehrankan. Auba disebut-sebut punya hubungan yang tak harmonis dengan Potter.
Aubameyang terakhir kali tampil dalam kekalahan 2-0 di Tottenham Hotspur pada 26 Februari silam. Striker veteran itu bahkan belum masuk dalam tiga skuat matchday Premier League terakhir.
Belum Cari Pengganti
Pemilik Chelsea, Todd Boehly, ogah buru-buru cari pengganti Potter. Dia mengaku bersedia meluangkan waktu untuk menunjuk manajer baru.
Sejauh ini, mantan pelatih Bayern Munich, Julian Nagelsmann jadi favorit awal untuk kursi panas Stamford Bridge, mengingat statusnya yang bebas agen.
Baca Juga:
- Soal Persaingan Titel Juara, Rooney: Arsenal Sudah Tak Mungkin Terkejar
- Asal Bisa Menang di Markas Liverpool, Titel Juara Sudah Pasti Jadi Milik Arsenal
- Chelsea Terpaksa Pecat Graham Potter
- Tak Disangka, Fullback Real Madrid Dibidik Tiga Tim Besar Inggris
Tapi The Sun mengatakan Boehly siap untuk mengambil waktu untuk janji temu berikutnya. Dia disebut tak ingin terburu-buru mencari pengganti Potter.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com