Vivagoal – Berita Bola –Bali United U-18 memang takluk dengan skor mencolok dariAtletico Madrid U-18 di Jakarta International Stadium (JIS) pada Rabu (13/4) sore WIB. Tapi demikian Serdadu Tridatu dapat pelajaran berharga dari pertandingan pertama International Youth Championship (IYC) 2021.
Dalam pertandingan itu, Los Cholconeros menang dengan skor 5-0. Meski Serdadu Tridatu sempat membahyakan lewat beberapa skema serangan balik, tapi tak satupun gol berhasil dijaringkan.
I Made Pasek Wijaya, Pelatih Bali United U-18, sadar akan kualitas lawan yang berada di atas anak asuhnya. Tapi demikian, dia tetap memberi apresiasi atas penampilan para pemainnya di lapangan.
“Kita tahu Atletico Madrid ini kualitasnya di atas kita. Di babak pertama kita kecolongan dua gol memang tapi secara tim anak-anak bermain bagus,” kata I Made Pasek dalam jumpa pers usai pertandingan.
Baca Juga
- Dani Parejo: Julian Naglesmann Tidak Menghormati Villarreal!
- Berita Buruk! Kurt Zouma Akhiri Musim Lebih Cepat Karena Cedera
- Prediksi Skor Liverpool vs Benfica Versi Michael Owen
- Lima Alasan Eintracht Frankfurt Bisa Mengalahkan Barcelona
Sementara itu, pilar Bali United, Jovanni Renaldi, mengaku dapat pengalaman dari pertandingan kontra Atletico Madrid. Selain itu, dia juga bangga bisa jadi yang pertama merasakan rumpu JIS.
“Lawan Atletico Madrid pengalaman yang sangat berharga buat saya. Di pertandingan tadi juga kita main maksimal, kerja keras dan ikuti instruksi pelatih,” kata Jovanni.
“Tidak semua orang bisa melawan Atletico Madrid dan bertanding di Stadion bagus ini dan orang pertama yang bermain di stadion ini.”
Seperti diketahui, laga Bali United vs Atletico Madrid merupakan pertandingan pembuka IYC dan laga perdana sepak bola di JIS setelah rampung pembangunan.
Selalu update seputar Berita Bola terbaru hanya di Vivagoal.com