Vivagoal – Ligue 1 – Bayern Munich belum menyerah membidik Breel Embolo dari AS Monaco. Pemain Swiss ditargetkan hadir untuk melapis Harry Kane di lini depan dan menggantikan peran Eric Maxim Choupo-Moting yang bajal angkat kaki dari klub.
Musim lalu Embolo jarang bermain bagi Monaco lantaran mengalami cedera ACL yang memaksa menit bermainnya tereduksi jauh. Ia hanya mentas dalam 182 menit dan mendulang satu gol dari 5 laga yang dimainkan di Ligue 1. Namun Murat Yakin selaku pelatih Timnas Swiss tetap menyertakan namanya untuk mentas di Euro 2024.
Dalam kiprahnya di ajang empat tahunan tersebut. Embolo tampil prima. Ia mampu mendulang dua gol dari 5 laga yang dimainkan. sang pemain pun sukses hantarkan negaranya melaju ke babak perempat final sebelum akhirnya keok dari Inggris melalui babak adu penalti.
Sang pemain pun paham jika dirinya dikaitkan dengan Bayern di Euro kemarin. Ia pun mengklaim jika dirinya tak bisa berbicara banyak lantaran masih menghargai kontraknya bersama Monaco yang akan berjalan hingga 2026 mendatang.
Baca Juga:
- Juventus dan Stuttgart Siap Bersaing untuk Pilar Moenchengladbach, SIapa?
- Ngeri! Bayern Bidik Dua Pemain Muda Potensial dalam Satu Bursa Transfer
- Eddie Howe: Pilihan Bagus Buat Inggris, Tapi Kerugian Bagi Newcastle
- Mantan Pemain Barcelona Bakal Bantu Flick Beradaptasi di Klub
“Saya harap anda mengerti dan saya tak bisa bicara banyak soal rumor itu. Saya menghargai klub saya dan menghargai Bayern. Mereka adalah tim besar. Namun saya tak bisa berkomentar banyak. Satu yang pasti, anda tak pernah tahu soal masa depan. Jika ini adalah pertanyaan, saya mungkin akan mempelajarinya,” urainya kepada Sky Sport.
Belakangan, laman Foot Mercato mengklaim jika Embolo tak memprioritaskan hengkang di musim panas meski ia sudah berganti agen. Di sisi lain, Bayern juga belum membuka penawaran kepada sang pemain. Monaco juga masih mencari penyerang baru guna menggantikan Wissam Ben Yedder yang kontraknya sudah berakhir.
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com