Bintang Juventus Punya Rating Baru di FIFA 21

Bintang Juventus Punya Rating Baru di FIFA 21

Heri Susanto - November 16, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – IGL – Fullback kiri Juventus, Alex Sandro memiliki rating baru di gim FIFA dalam wujud Road to the Final (RTTF) yang bisa didapatkan pada Squad Building Challenge. Ia memiliki rating 86. Naik satu digit dibandingkan base card miliknya di gim besutan EA Sports itu.


Baca Juga:


Seperti yang sudah-sudah, EA Sports kembali membuat promo khusus pasca merampungkan Halloween promo car beberapa waktu lalu dalam wujud Rulebreakers. Kini, mereka kembali dalam promo RTTF. Card tersebut dibuat untuk pemain-pemain yang berlaga di ajang Liga Champions maupun Europa League. Semakin jauh timnya melangkah di ajang tertinggi se- benua Eropa itu, semakin besar juga kans rating sang pemain terkerek.

Beberapa pemain macam Jan Oblak, Marcus Rashford hingga Eden Hazard sukses mendapatkan card tersebut. kini Alex Sandro pun mendapatkan hal yang sama. Pemain milik Piemonte Calcio memiliki rating 86 dan berbagai statsnya macam dribbling, pace hingga defendingnya ada di atas rating 80.

Menukil laman Dexerto, ada dua tim yang harus dibuat untuk mendapatkan jasa sang pemain dalam FIFA Ultimate Team yang anda miliki.

  • Top Form: Min 1 player from Serie A, Min 1 in-form player, Min 84 Squad Rating, Min 80 Team Chemistry.
  • Tactical Emulation: Min 1 player from Piemonte Calcio, Min 86 Squad Rating, Min 70 Team Chemistry.

Menukil laman Futbin, harga yang harus dikeluarkan untuk membuat SBC Alex Sandro berkisar di angka 162-181k FIFA Coin untuk berbagai platform. Menilik Juventus merupakan tim yang kerap memberikan kejutan di Liga Champions, bukan tak mungkin Sandro bisa menjadi card yang berguna karena rating sang pemain juga bakal ikut terkerek ke depannya.

Jangan lupa mengikuti update terkini seputar turnamen maupun berita eSports terkini di Indonesia maupun berbagai belahan dunia. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow akun resmi Instagram IGL  dan download aplikasinya di Google Play atau App Store

Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com