Ditahan Imbang 1-1, Persib Terpaksa Berbagi Angka dengan Madura United
Sumber: Persib Bandung

Bojan Hodak Minta Pemain Persib Tak Remehkan Madura United

Taufik Hidayat - November 1, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaPersib Bandung akan bertandang ke markas Madura United pada lanjutan BRI Liga 1 2023/24. Sang pelatih, Bojan Hodak meminta anak asuhnya tak anggap remeh lawan.

Duel Madura United kontra Persib akan berlangsung di Gelora Bangkalan, Rabu (1/11) malam WIB. Posisi kedua klasemen sementara menjadi taruhannya.

Persib saat ini memang menduduki peringkat kedua dengan raihan 31 poin. Namun Madura United yang ada di bawahnya juga mengumpulkan poin yang sama dan hanya kalah selisih gol.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by PERSIB (@persib)

Hal inilah yang membuat Bojan Hodak waspada. Ia sadar Madura United punya kapasitas untuk menghentikan tren positif Persib.

“Hal bagus ketika tim sedang dalam tren kemenangan karena itu berdampak positif bagi mentalitas tim. Tapi Madura United adalah tim yang bagus dan mereka ada di posisi empat besar klasemen,” kata Bojan Hodak pada sesi jumpa pers jelang laga.

“Itu cukup jadi gambaran mereka adalah tim yang berkualitas.”


Baca Juga:


Madura United menyambut laga kontra Persib dengan kondisi mental yang kurang bagus. Tim asuhan Mauricio Souza selalu kalah dalam dua pertandingan terakhir.

Namun Bojan Hodak tak melihat hal itu sebagai sebuah keuntungan. Ia sangat mewaspadai kekuatan Madura United.

BOJAN HODAK
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (Vivagoal.com/Amirul Mukmin)

“Dalam beberapa pertandingan terakhir, Madura United selalu tampil lebih bagus dari lawannya. Mereka hanya kurang di penyelesaian akhir dimana belum maksimal,” tambahnya.

“Ketika lawan bisa mencetak gol, mereka gagal memanfaatkan peluang. Itu alasan mereka gagal menang.”

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com