Vivagoal – Liga Indonesia – BRI Liga 1 2023/24 turut mengapresiasi kontribusi orang-orang di balik layar dan suporter. Hal itu ditunjukkan dalam bentuk empat penghargaan unik.
Penghargaan-penghargaan individu BRI Liga 1 2023/24 sejatinya telah diberikan kepada mereka yang berprestasi usai leg kedua final Championship Series. David da Silva (top skor), Francisco Rivera (pemain terbaik), Bojan Hodak (pelatih terbaik), dan Fajar Fathur Rahman (pemain muda terbaik) menjadi yang beruntung mendapatkannya.
Namun PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi bersama BRI yang berstatus sponsor utama melakukan sebuah terobosan. Mereka turut mengapresiasi orang-orang di balik layar klub-klub peserta.
Persis Solo menerima penghargaan tim dengan marketing terbaik (the best marketing). Sementara Borneo FC meraih gelar tim dengan sosial media terbaik (the best social media).
“Jadi klub-klub itu kita lihat, kita apresiasi, supaya mereka memberikan yang terbaik. Marketing sudah 4.0, kita kasih apresiasi juga buat teman-teman yang handle sosial media,” kata Chief of Business PT Liga Indonesia Baru (LIB), Budiman Dalimunthe.
“Apa yang mereka upayakan akan baik buat klubnya, operator, federasi, dan membuat sepakbola Indonesia menjadi lebih baik dari kemasan tittle, sosial media, maupun marketing.”
Baca Juga:
- Dilirik Timnas Indonesia, Amira Dahl Masih Berharap Bela Jerman
- PSSI Angkat Bicara Soal Nasib Kayla, Katarina, dan Sydney di Timnas Wanita Indonesia
- PSSI Percepat Naturalisasi Estella dan Noa Untuk Timnas Wanita Indonesia
- Specs Siapkan Sepatu Edisi Spesial Untuk Timnas Indonesia di Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia
Tak hanya itu, BRI Liga 1 2023/24 juga memberikan apresiasi kepada suporter. Penghargaannya bahkan terbagi dalam dua kategori.
Pendukung Madura United dinobatkan menerima penghargaan suporter terbaik. Sementara untuk koreografi terbaik diberikan kepada Brigata Curva Sud (BCS) yang mendukung PSS Sleman.
“Ditengah away suporter yang dilarang, yang terbaik ya Madura, poin-poinnya dari teman-teman. Untuk koreografi kalian tahu sendiri lah, BCS memang yang terbaik sampai saat ini,” tambah Budiman.
Pemberian apresiasi kepada orang di balik layar dan suporter ini telah direncanakan sejak lama. Harapannya jelas mereka semakin bersemangat untuk membuat kompetisi menjadi lebih baik dari tahun ke tahun.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com