Site icon Vivagoal.com

Caketum PSSI Bakal Bersinergi Dengan Suporter Untuk Revolusi PSSI

CEO BPL dan CEO Nine Sport Inc Maju Jadi Ketum PSSI

Vivagoal – Liga Indonesia – Suporter memegang peranan penting dalam dunia sepakbola. Karenanya Calon Ketua Umum PSSI, Arif Wicaksono dan wakilnya Doni Setiabudi bakal bersinergi dengan suporter untuk membangun sepakbola Indonesia. 

Dalam deklarasi keduanya untuk maju menjadi Calon Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum PSSI periode 2020-2024, Arif menyebut bakal membuat suporter terlibat aktif dalam pembangunan sepakbola Indonesia.

“Kecintaan supporter pada klub adalah hal yang harus diarahkan. Saya ingin melihat suporter untuk memiliki  tanggung jawab yang lebih,” jelas Arif.

Baca Juga: Lewat Rekaman Video, Wolfgang Pikal Yakin Persebaya Bisa Kalahkan Kalteng Putra

Karenanya andai terpilih nanti, Arif bakal mendorong program yang akan mensinergikan klub dengan masing-masing pendukungnya lewat program Fanspreneur.

Setiap klub nantinya bakal didorong memiliki koperasi dengan melibatkan  pendukung klub untuk menjadi anggotanya. Dengan demikian setiap klub bisa memanfaatkan dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang belum terserap.

Arif berharap program ini mampu membantu pembiayaan klub-klub di tanah air sehingga lebih mandiri. Terlebih pemanfaatan dana KUR ini sangat mungkin direalisasikan untuk mendorong klub tanah air memilki fasilitas yang memadai.

“Saya pernah menjalani KUR untuk masyarakat grassroot. Dana tersebut bisa dialokasikan untuk dana dan modal bagi klub-klub professional di Liga Indonesia.

Baca Juga: Arif Wicaksono dan Doni Setiabudi Deklarasi Jadi Calon Ketua Umum PSSI

“Nantinya  dana tersebut bisa digunakan untuk memperbaiki infrastruktur. Suporter juga bisa menjadi anggota koperasi tersebut. Dengan begini dalam waktu satu atau dua tahun bisa mendorong standar klub-klub di Indonesia,” jelas Arif.

Baca Juga: Nilmaizar Minta Persela Segera Permanenkan Demerson

Sekedar informasi, Arif yang juga pendiri Nine Sport Inc baru saja mendeklarasikan diri untuk maju menjadi Caketum PSSI bersinergi dengan Doni Setibudi, CEO Bandung Premier League yang bakal menjadi wakilnya.

Keduanya sepakat untuk membangun sepakbola Indonesia lewat deklarasi yang digelar di Fairmont Hotel, Jakarta pada Senin (9/9/2019) siang tadi. Harapannya kedua sosok muda ini bisa merevolusi tubuh PSSI menjadi lebih profesional.

Selalu update berita Liga Indonesia terbaru hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version