Vivagoal – La Liga – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti rupanya menaruh perhatian kepada rival abadi mereka, yakni Barcelona. Melihat kondisi Barcelona yang sedang terpuruk, Ancelotti tetap mendoakannya agar bisa segera bangkit kembali.
Performa Barcelona yang kian menurun telah membuat Ronald Koeman dipecat. Sampai saat ini sendiri belum juga terlihat adanya dampak yang baik untuk skuat Barcelona.
Bahkan Barcelona tercatat baru meraih hasil imbang untuk 2 pertandingan terakhirnya, Alhasil raksasa asal Katalunya itu pun harus mau berada di peringkat 9 dengan hanya meraih 17 poin sejauh ini.
Baca Juga:
- Barcelona Sungguh-sungguh Ingin Daratkan Bintang Man City
- Al Sadd Konfirmasi Kepergian Xavi ke Barcelona
- Gagal Bersinar, Madrid Obral Hazard?
- Barcelona Berencana Datangkan Bomber Manchester United pada Januari 2022
Melihat kondisi tersebut Carlo Ancelotti turut buka suara dengan menyatakan turut prihatin atas apa yang tengah dialami Blaugrana. Namun ia juga berharap serta mengaku optimistis jika nantinya Barcelona bisa kembali bangkit seperti sebelumnya. Terlebih dengan telah ditunjuknya Xavi sebagai pelatih baru.
Dalam keterangannya, juru taktik asal Italia itu juga mengaku terkejut atas kondisi yang dialami rivalnya saat ini. Namun ia tetap merasa yakin jika pada nantinya mereka bisa kembali bangkit atau setidaknya dalam waktu dekat mengingat segala sesuatu bisa saja terjadi dalam sepakbola. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com