Butuh Penyerang, Milan Bidik Pemain Muda Chelsea
Sumber: Goal

Cetak Gol Perdana, Broja Siap Jadi R9 Versi Chelsea

Rizal Saleh - October 10, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Penyerang muda Chelsea, Armando Broja sukses mencetak gol perdananya untuk The Blues saat hadapi Wolverhamtpon. Broja mengaku banyak terinspirasi dari striker legendaris Brasil, Ronaldo Nazario.

Armando Broja menjadi salah satu pemain yang menimba ilmu di akademi muda milik Chelsea. Setelaah melalui lima laga di Liga Inggris, Broja berhasil mencetak gol perdananya untuk kubu The Blues ke gawang Wolves, Sabtu (8/10) lalu.

Sikat Wolves 3-0, Bukti Apiknya Kedalaman Skuad The Blues
Armando Broja, Foto: dok situs resmi Chelsea

Bukan perjalanan mudah bagi seorang Broja untuk bisa masuk dalam skuad utama Chelsea seperti sekarang. Ia sempat dipinjamkan oleh The Blues pada sejumlah tim, seperti Vitesse dan Southampton.

Tapi Ia kini diharapkan bisa membuat tajam lini depan Chelsea, terutama pasca kepergian Timo Werner dan Romelu Lukaku pada bursa musim panas tahun ini.

Cristiano Ronaldo 'Si Manusia Rekor' Kini Bidik Rekor Ronaldo
Ronaldo Luis Nazario, Foto: dok tribunnews

Pasca mencetak gol perdananya untuk Chelsea, Broja bercerita soal pemain yang Ia idolakan, khususnya untuk posisi penyerang. Pemain asal Albania itu menyebut nama Ronaldo Nazario, yang juga merupakan ‘warisan’ sepakbola dari sang ayah.

“Dia (Ronaldo) adalah pemain favorit ayah saya dan masih menjadi pemain favorit ayahku. Dia mencintainya, mengamatinya sepanjang waktu dan selalu ingin saya bermain seperti R9,” ujar Broja dilansir Goal.


Baca Juga:


“Ayah akan selalu menunjukkan kepadaku klip di YouTube dan kami akan duduk dan menonton pertandingan Ronaldo. Dia mencintainya dan di situlah saya mendapatkan cinta saya untuk Ronaldo.

“Saya menonton banyak pertandingannya dan mencoba untuk mendapatkan sedikit trik dan hal-hal yang Ia lakukan. Ayahku memainkan peran besar dalam membawa saya ke sini.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com