Jumpa Fiorentina, Allegri Pastikan Pilarnya Menepi
(Photo: Reuters via sport.detik.com)

Cetak Hattrick, Milik: Saya bukan pemain cadangan Juventus

Irman Maulana - January 12, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AArkadiusz Milik menjadi bintang kemenangan Juventus kala menang besar atas Frosinone, sekaligus menyegel satu tempat di babak semifinal Coppa Italia musim ini.

Juventus tanpa kesulitan berarti menyingkirkan Frosinone di babak perempat-final Coppa Italia 2023/24, Jumat (12/1) dini hari WIB. Bermain di Allianz Stadium, Juventus menumpans Frosinone empat gol tanpa balas.

Tiga dari empat gol kemenangan Juventus itu dicetak oleh penyerang Polandia, Arkadiusz Milik. Sementara satu gol lain dicetak oleh wonderkid asal Turki Kenan Yildiz.

Sudah Punya Skuad Mumpuni, Allegri Tak Butuh Pemain Baru Musim Dingin Ini
Sumber: Twitter/Juventus FC

Hattrick Milik itu jadi yang pertama bagi Juventus dalam 18 tahun terakhir di Coppa Italia. Pencetak hattrick terakhir Juventus adalah Alessandro Del Piero ketika melawan Fiorentina Bulan Januari 2006 silam.

Catatan tersebut juga cukup spesial bagi Milik karena sejatinya Ia belum pernah mencetak lebih dari satu gol dalam satu laga untuk Juventus. Apalagi, Ia sudah berpuasa gol sejak Bulan Oktober 2023 lalu.

Walau kerap jadi pilihan kedua setelah Dusan Vlahovic, tapi Milik tak melihat dirinya sebagai pemain cadangan saja. Milik menegaskan bahwa dirinya selalu memprioritaskan kepentingan tim untuk mencapai kemenangan di setiap pertandingan.


Baca Juga:


“Saya tidak menganggap diriku sebagai pemain cadangan. Bahkan ketika saya tidak tampil sebagai starter, pikiran saya tertuju kepada tim, membantu rekan-rekan setim dan memberikan dukungan,” ujar Milik dilansir Football Italia.

“Pada akhirnya, pilihan ada di tangan pelatih. Jika tidak dapat membantu dengan gol, saya mencoba untuk membantu dengan elemen-elemen lainnya. Sekarang kami tidak sabar untuk memainkan laga semifinal, meskipun itu harus sedikit menunggu.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com