Vivagoal – Liga Inggris – Ketertarikan Chelsea pada bek Paris Saint-Germain, Presnel Kimpembe bukanlah isapan jempol semata. Chelsea dikabarkan akan segera memberikan penawaran terbaru untuk bisa mengamankan jasa Kimpembe.
Dilaporkan oleh Fabrizio Romano, Chelsea melepaskan penawaran kepada Kimpembe mencapai 50 juta Euro. The Blues saat ini sangat membutuhkan pemain baru di posisi bek karena Andreas Christensen dan Antonio Rudiger telah cabut dari Stamford Bridge.
Presnel Kimpembe sendiri masuk ke dalam target Chelsea karena beberapa alasan. Pertama adalah karena kontraknya dengan PSG akan segera berakhir dua musim lagi. Sementara itu ia dikabarkan tak masuk ke dalam rencana pelatih baru PSG, Christophe Galtier.
Baca Juga:
- PSG Tawarkan Gelandangnya Pada AS Roma Dan Liverpool
- Luke Shaw Berjanji Akan Tampil Lebih Konsisten Musim Depan
- Dibanding Man City, Rashford Jauh Lebih Benci Dengan Liverpool
- Manchester United Akhirnya Dapatkan Rekrutan Ketiga! Lisandro Martinez!
Dari laporan yang sama diketahui apabila PSG sendiri memang memiliki rencana untuk melepaskan Kimpembe dengan harga yang diinginkan mencapai 60 sampai dengan 65 juta Euro. Tapi tak menutup kemungkinan jika PSG menjualnya dengan harga lebih rendah.
Sementara itu, Chelsea dikabarkan sudah mendapatkan satu bek pengganti untuk memperkuat sisi pertahanan mereka. Pemain tersebut adalah Kalidou Koulibaly yang merupakan pemain Napoli.
Sayangnya, satu target mereka yaitu Nathan Ake dari Manchester City belum berhasil mereka amankan. Karena itulah Kimpembe menjadi salah satu target yang diharapkan bisa segera diselesaikan oleh Chelsea. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com