Chelsea Bersiap Lepas Incaran Pemain Man United dan Bayern
Vivagoal – Liga Inggris – Chelsea semakin kencang disebut akan segera melego salah satu pilarnya, Mateo Kovacic pada bursa musim panas tahun ini, ditengah sejumlah ketertarikan dari sesama tim Premier League maupun luar Inggris.
Media Inggris, The Guardian menyebut bahwa Chelsea telah menetapkan keputusannya menjual Mateo Kovacic di musim panas nanti. The Blues dianggap tak mau kehilangan Kovacic saat kontraknya habis Juni 2024 mendatang.
Kabar ini tentu menjadi angin segar bagi sejumlah tim yang terus memantau kondisi Kovacic di Chelsea sekarang. Diantaranya adalah Manchester United dan Bayern Munich.
Chelsea sendiri memang perlu merampingkan skuad mereka setelah berbelanja besar pada bursa transfer musim dingin 2023 lalu. Tak sedikit pemain yang berposisi sama dengan Kovacic dihadirkan oleh Chelsea di Stamford Bridge.
Laporan juga mengklam jika petinggi Chelsea, Todd Boehly dan Clearlake Capital enggan mempertahankan pemain yang kontraknya tinggal 12 bulan lagi, seperti Kovacic. Hal tersebut digunakan Chelsea untuk kebutuhan pengumpulan dana di musim depan.
Baca Juga:
- Inginkan Pilar Newcastle, Memang Barcelona Punya Uang?
- Man United Siap Pecahkan Rekor Transfer Klub Untuk Goncalo Ramos
- Arsenal Akan Segera Berikan Kontrak Berdurasi Panjang Untuk Aaron Ramsdale
- Solkjaer Dukung Michael Carrick Untuk Jadi Manajer Man United Di Masa Yang Akan Datang
Bukan cuma Bayern dan Man United, tetapi raksasa Inggris lain, Manchester City turut disebut sebagai salah satu peminat jasa Kovacic. The Citizen mengincar Kovacic sebagai ancang-ancang andai kehilangan Ilkay Gundogan musim depan.
Sementara Man United, memang terus dikaitkan dengan sejumlah pemain tengah baru untuk musim 2023/24. Bukan cuma Kovacic, tapi Setan Merah juga kabarnya tertarik membawa Mason Mount dari London Barat menuju Kota Manchester.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com