Chelsea Merasa Tak Perlu Buru-Buru Bahas Kontrak Baru Kante
Vivagoal – Liga Inggris – Kontrak N’Golo Kante bersama Chelsea sedianya masih akan berlangsung hingga Juni 2023 mendatang. Merujuk pada hal itu, Chelsea ogah buru-buru membahas soal kontra.
N’Golo Kante terus menjadi andalan di lini tengah Chelsea sejak didatangkan dari Leicester City pada musim panas 2016 silam.
Pada musim 2020/21 kemarin, Kante punya peran paling krusial saat mengantarkan skuad asuhan Thomas Tuchel menjadi juara Liga Champions.
Di usianya yang sudah 30 tahun, Kante masih belum tergantikan dengan total sudah mengemas 218 penampilan di seluruh kompetisi dan menyumbangkan 11 gol dan 10 assist.
Oleh sebab itu, Chelsea tampak tidak akan ragu memberinya perpanjangan kontrak meski masa kerja gelandang asal Prancis itu sejatinya baru akan habis pada Juni 2023 mendatang.
Dengan begitu, manajemen berharap situasi bisa lebih aman dari gangguan klub-klub top Eropa yang santer dikabarkan tertarik merekrut Kante pada musim panas ini.
Baca Juga:
- Mengejutkan! N’Golo Kante Buka Kans Pindah dari Chelsea
- Nicolo Barella Adalah N’Golo Kante-nya Timnas Italia
- Bawa Chelsea Juara Liga Champions, Kante Dituntut Antar Prancis Menangi Euro
- Pogba: Messi-Ronaldo Masih yang Terbaik, Tapi Ini Tahunnya Kante
Pakar transfer sekaligus jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, menjelaskan, Chelsea tak terburu-buru dalam menyelesaikan hal ini. Manajemen Chelsea disebut yakin mereka punya hubungan yang sangat harmonis dengan Kante sehingga merasa aman.
Tak hanya itu, Romano juga menilai kesetiaan Kante yang selama ini sudah menolak sejumlah tawaran klub lain demi bertahan di Chelsea merupakan dasar keyakinan manajemen klub.
“Chelsea akan menawarkan kontrak baru kepada NGolo Kante, berencana untuk membuka negosiasi dalam beberapa bulan ke depan. tidak terburu-buru karena hubungan dengan N’Golo sangat baik.
“Dia sudah terbukti setia usai memilih bertahan musim panas 2020 lalu setelah beberapa minggu yang ‘rumit’ termasuk ada dua tawaran menarik yang didapatnya,” cuit Romano dalam twitter pribadinya @FabrizioRomano. (DES)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com