Setelah Dua Minggu Bungkam Pasca Berpisah, Pochettino Tulis Pesan Berkelas untuk Chelsea
Mauricio Pochettino, Foto: dok superlive.id

Chelsea Sudah Kantongi Dua Calon Pengganti Pochettino?

Irman Maulana - March 5, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Chelsea dilaporkan sudah mulai mengantongi, setidaknya dua nama manajer sebagai calon pengganti Mauricio Pochettino, yang masih kesulitan membawa The Blues bangkit sepanjang musim ini.

Kubu London Barat kabarnya telah mengambil ancang-ancang seandainya mereka perlu mencari sosok juru taktik baru di musim depan. Dilansir The Guardian, Chelsea kini telah memiliki nama potensial, yakni Ruben Amorim (Sporting CP) dan Roberto De Zerbi (Brighton).

Sporting CP Pede Bisa Jinakkan Arsenal di Emirates
Ruben Amorim, Foto: dok Goal

Keduanya memang tengah dalam pantauan tim-tim besar Eropa usai membawa masing-masing tim tampil gemilang dalam beberapa musim terakhir. Amorim kini membawa Sporting CP memimpin klasemen Liga Portugal, menungguli FC Porto maupun Benfica.

Amorim tercatat sudah memberikan empat trofi bagi Sporting CP, satu diantaranya adalah Liga Portugal di musim 2021/22 lalu. Namanya sudah cukup lama berada dalam pantuan untuk menjadi manajer baru Chelsea.


Baca Juga:


Sementara De Zerbi secara konsisten membawa Brighton menjadi tim kuda hitam di Premier League sejak musim lalu. Sentuhan De Zerbi ini bahkan mengantarkan The Seagulls mentas di kompetisi Eropa untuk kali pertama sepanjang sejarah pada Europa League.

Sedangkan Pochettino belum benar-benar memberikan perubahan dalam tubuh Chelsea di musim ini. The Blues masih tertahan di papan tengah klasemen Liga Inggris dan terancam absen kembali di ajang Eropa musim depan.

Bursa Calon Pelatih Barcelona: Tiga dari Jerman, Satu dari Italia!
Sumber: Goal

Padahal, Pochettino sudah menggelontorkan dana selangit untuk membangun tim pada bursa musim panas tahun lalu. Mereka hampir bisa meraih gelar pertama di ajang Piala Liga Inggris musim ini, tapi tumbang oleh Liverpool pada babak final.

Meski begitu, pemilik Chelsea juga enggan terlalu cepat memberhentikan Pochettino dari kursi manajer. Mereka tampaknya baru akan menentukan nasib Pochettino setelah musim 2023/24 habis nanti, setelah berganti empat kali juru latih sejak musim lalu.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com