Site icon Vivagoal.com

Chelsea vs Brighton: Penguasaan Bola Akan Jadi Kunci

Chelsea vs Brighton: Penguasaan Bola Akan Jadi Kunci

Chelsea vs Brighton, Foto: dok situs resmi Chelsea

Vivagoal – Liga Inggris – Siapa yang akan keluar jadi pemenang di laga Chelsea vs Brighton & Hove Albion? Dari analisa Mauricio Pochettino, tim yang menang adalah yang mampu mendominasi penguasaan bola.

Dari statistik yang dirangkum dari situs pemeringkat Whoscored, Brighton dan Chelsea masuk dalam lima besar tim dengan persentase ball possesion paling besar di Liga Inggris musim ini. Brighton menduduki posisi kedua setelah Manchester City yang mengemas 59,6 persen yakni 58,7 persen.

Ada pun Chelsea menduduki peringkat kelima dengan 57 persen. Di posisi tiga ditempati oleh Arsenal dengan 58,5 persen dan Tottenham berada di peringkat empat dengan 57,6 persen.

Chelsea vs Brighton, Foto: Goal

Namun dalam urusan memenangkan duel-duel perebutan bola, Chelsea adalah juaranya dengan 58,9 persen, jauh mengungguli Manchester City yang ada di posisi empat dengan 53,9 persen dan Brighton di lima besar dengan 53,4 persen. Tapi dalam hal akurasi umpan sukses, Brighton ada di peringkat kedua setelah Man City dengan 88,8 persen, unggul atas Chelsea di urutan empat dengan 87,7 persen.

Artinya, meski menang dalam duel-duel perebutan bola khususnya di lapangan tengah, Mauricio Pochettino sangat berhati-hati dengan kekuatan lini tengah Brighton yang punya keunggulan statistik penguasaan bola. Oleh karenanya, jelang duel di Stamford Bridge, Minggu (3/12) malam WIB, Pochettino mewanti-wanti anak asuhnya agar menguasai bola lebih baik jika ingin meraih kemenangan.


Baca Juga:


“Jelas Brighton ingin menguasai bola, tapi kami juga ingin menguasai bola,” ucap Pochettino dilansir dari situs resmi Chelsea.

“Ini tentang menjadi efektif dan klinis di kedua bidang tersebut. Segala sesuatu yang terjadi di luar kotak hanyalah gangguan dan tidak sepenting di lini tengah karena yang utama dalam sepak bola adalah mengamankan gawang.” jelasnya.

“Di momen-momen berbeda dalam pertandingan, kami menekan dengan tinggi, dan mungkin memblok, dan menyerang lebih dalam dengan melakukan transisi, serangan balik. Skor akan berpengaruh besar terhadap cara bermain tim selama pertandingan. Tapi yang paling penting adalah bagaimana kami menghadapi laga ini dan menunjukkan kualitasnya,” Pochettino menegaskan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version