Sumber: kumparan.com
Sumber: kumparan.com

Dewa United Sukses Tahan Imbang Persib 1-1

Daniel Nugraha - December 14, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaDewa United sukses menahan imbang tim yang sedang berada di jalur positif yaitu Persib Bandung dengan skor 1-1. 

Laga tersebut dilaksanakan pada Rabu (14/12), malam WIB, di Stadion Manahan, Solo. Persib menjadi tim yang diunggulkan untuk menang, mengingat mereka sedang dalam tren yang positif, serta ketajaman David da Silva di lini depan.

Sejak awal pertandingan, Persib mendominasi jalannya pertandingan. Mereka sempat berada di atas angin dengan mendapatkan peluang mencetak gol lewat tendangan Robi Darwin. Sayang, bola tembakannya masuk melayang jauh di atas gawang Dewa United.

Peluang kembali datang untuk Persib di menit ke- 20, di mana David Da Silva memberikan tembakan dari kotak penalti yang sayangnya kembali melambung. Dewa United sendiri sempat mendapatkan peluang di menit ke-25 namun usaha dari Rangga Muslim gagal mencetak gol.

Dewa United Sukses Tahan Imbang Persib 1-1
Sumber: Viva

Petaka terjadi untuk kubu Persib Bandung di menit ke-42. Bek Persib, Achmad Jufriyanto yang mencoba mengamankan bola di lini pertahanannya, malah tak sengaja mencetak gol bunuh diri. Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta di babak pertama.


Baca Juga:


Tertinggal 1-0 membuat Persib langsung melakukan pressing keras di awal babak kedua. Strategi tersebut membuahkan hasil. Kembali lagi, David da Silva mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-49 usai mendapatkan umpan dari Ciro Alves.

Dewa United yang juga membutuhkan kemenangan kembali melancarkan serangan. Pada menit ke-55, mereka mendapatkan peluang cantik untuk mencetak gol. Namun sayang, tembakan Karim Rossi masih bisa diamankan dengan baik oleh kiper Persib, Teja Paku Alam.

Duel kembali memanas, Persib mencoba menekan Dewa United dengan beberapa serangan tajam. Dua peluang didapatkan di menit ke-67 dan 76. Sayangnya kedua usaha tersebut yang dilakukan oleh Ciro Alves dan Ferdiansyah masih gagal.

Hingga akhir pertandingan, skor tetap bertahan 1-1 untuk kedua tim. Hasil ini jelas tidak membuat perubahan di papan klasemen BRI Liga 1 2022/23 di mana Persib bertahan di peringkat ke-7, sedangkan Dewa United berada di peringkat ke-13. (MI)

 

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com