Site icon Vivagoal.com

Sanksi 15 Poin, Juventus Lapang Dada Apapun Hasil di Akhir Musim

Allegri Tak Pernah Menyesal Tolak Real Madrid Demi Juventus

Massimiliano Allegri, Foto: dok Sportstars.id

Vivagoal – Serie A – Hukuman pengurangan poin membuat Juventus harus melakukan evaluasi terhadap target mereka musim ini. Karena hukuman itu, Bianconeri kini terlempar ke posisi 11 klasemen usai lama bercokol di zona Liga Champions.

Juventus dihukum pengurangan 15 poin oleh Pengadilan Banding Federal akibat manipulasi nilai transfer dan keuntungan modal. Hukuman itu lebih berat dari tuntutan jaksa FIGC (Federasi Sepakbola Italia), yakni sembilan poin.

Hukuman tersebut secara langsung membuat Si Nyonya Tua melorot ke posisi 10 sebelum turun satu strip ke urutan 11 klasemen Liga Italia usai bermain imbang 3-3 kontra Atalanta akhir pekan kemarin. Kondisi ini tentu menjadi pukulan telak buat Juventus yang sedianya sempat bersaing ketat di jalur scudetto.

Chiesa, Foto: dok situs resmi Juventus

Ya, setelah mengawali musim dengan start buruk, yakni hanya merebut tiga kemenangan dari sembilan laga pertama Serie A. Juventus berhasil bangkit dengan merangkai delapan kemenangan beruntun hingga membuat mereka berhasil menduduki posisi ketiga di tabel klasemen.

Kini, Massimiliano Allegri sudah tidak yakin dengan kans timnya bisa memenuhi target yang sudah ditetapkan sedari awal musim, yakni meraih scudetto atau setidaknya lolos ke zona Liga Champions musim depan.


Baca Juga:


“Kami harus tetap bekerja dengan tenang. Kami punya waktu istirahat satu minggu yang cukup sebelum menghadapi Monza, Coppa Italia, dan Europa League.” ucap Allegri dilansir dari situs resmi klub.

“Untuk saat ini sulit bagi kami untuk berpikir apa yang bisa kami raih di akhir musim nanti.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version