Dibantai FC Koln, Pelatih Hertha Berlin Salahkan Strateginya
Vivagoal – Bundesliga – Hertha Berlin semakin terpuruk di dasar klasemen Bundesliga setelah takluk di tangan FC Koln dengan skor telak 5-2, Sabtu (13/5) dini hari WIB. Membuka pertandingan di spieltag 32, tim ibukota Jerman tersebut gagal menjauhkan diri dari zona degradasi.
Tim tamu sempat unggul di awal babak pertama melalui gol Lucas Tousart dan Stevan Jovetic. Sayangnya keunggulan tersebut tak bertahan lama karena FC Koln berhasil membalikkan keadaan sebelum babak pertama berakhir.
Kekalahan tersebut jelas mengecewakan bagi seluruh jajaran tim, tak terkeculi pelatih Hertha, Pal Dardai. Sang pelatih menyoroti buruknya lini pertahanan Hertha di laga dini hari WIB tadi hingga bisa kebobolan lima gol.
“Kami sudah mempersiapkan diri, namun tidak bisa mengimplementasikannya. Mungkin ini kesalahan saya karena kami terlalu fokus membangun serangan sepanjang pekan ini sementara lini pertahanan kami sangat berantakan,” sesal Dardai, dilansir dari Kicker.
Baca juga:
- Dipepet Borussia Dortmund, Thomas Tuchel Tak Cuek
- Jelang Berakhirnya Musim Kompetisi, Leverkusen Kehilangan 2 Pemain Kuncinya
- Bantu FC Koln Bertahan di Bundesliga, Jonas Hector Bisa Pensiun dengan Nyaman
- Gilas Hertha 5-2, Baumgart Masih Kurang Puas dengan Performa FC Koln
Di sisi lain, Ia memuji performa kipernya, Oliver Christensen, yang jadi penyelamat Hertha pada beberapa laga terakhir. Meski kebobolan lima gol kontra FC Koln, Christensen melakukan beberapa penyelamatan gemilang yang membantu timnya tak kebobolan lebih banyak gol.
“Saya senang dia (Christensen) berada dalam performa yang baik. Ketika dia datang kepada saya dia terlihat tidak yakin. Tapi penting bagi kami untuk menunjukkan kesan yang positif dari kiper,” puji Dardai.
A painful one 😞
FT | #KOEBSC 5-2 pic.twitter.com/6zcF01Xqpy
— Hertha BSC (EN) (@HerthaBSC_EN) May 12, 2023
Terpuruk di dasar klasemen dengan torehan 25 angka, Hertha harus memenangkan dua laga tersisa kontra VfL Bochum dan VfL Wolfsburg. Mereka juga berharap Bochum dan Stuttgart yang ada di atasnya tergelincir agar bisa menjaga asa bertahan di divisi utama Bundesliga musim depan.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com