Dibantai Sporting CP, Tottenham Siap Tebus Dosa di Laga Kontra Leicester
Vivagoal – Liga Inggris – Tottenham Hotspur akan berhadapan dengan Leicester City di Liga Inggris akhir pekan ini. Antonio Conte meminta para pemainnya menebus kekalahan dari Sporting CP dengan meraup poin penuh atas The Foxes.
Tottenham Hotspur baru saja melewati tengah pekan yang buruk dengan menderita kekalahan di kandang Sporting pada matchday kedua fase grup Liga Champions. Kekalahan tersebut secara langsung memutus rangkaian tren tak terkalahkan Spurs yang sempat berlangsung selama tujuh laga berturut-turut di semua kompetisi.
Selain itu, Tottenham juga mesti turun ke posisi dua klasemen grup D Liga Champios. Mereka digusur Sporting yang punya enam poin dari dua laga, dan berhak atas posisi puncak klasemen, dengan keunggulan tiga angka atas Harry Kane dkk.
Di akhir pekan ini, Tottenham akan menjamu Leicester City dalam lanjutan gameweek ke-7 Liga Inggris, Sabtu (17/9) malam WIB. Melawan Leicester, Tottenham punya catatan bagus dengan memetik tiga kemenangan dan cuma sekali kalah dalam empat laga terakhir.
Merujuk pada hal itu, Antonio Conte selaku manajer The Lilywhites pun menuntut respons positif dari Son-Heung Min dkk.
Baca Juga:
- Conte: Kebobolan Dua Gol di Menit Akhir, Sulit Diterima!
- Kenapa Kulusevski Dicadangkan di Laga Tottenham vs Sporting?
- Lawan Tottenham, Sporting Waspadai Wasit Srdjan Jovanovic
- Lagi Puasa Gol, Son Stress Nggak?
“Kami harus merasa marah atas kekalahan itu dan bereaksi dengan baik. Kami punya kesempatan untuk memainkan laga berikutnya. Penting bagi kami meraih kemenangan,” ucap Conte dilansir dari Daily Mail.
“Untuk Leicester, posisi mereka di klasemen (peringkat 20) sungguh tak adil. Mereka memiliki skuad yang bagus dan Brendan Rodgers juga manajer yang bagus.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com