Dipulangkan Shin Tae-yong Dari TC Timnas, Begini Kondisi Sementara Made Tito
Sumber: Bali United

Dipulangkan Shin Tae-yong Dari TC Timnas, Begini Kondisi Sementara Made Tito

Muhammad Ilham - December 5, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Dokter tim Bali United, Ganda Putra, menjelaskan kondisi Made Tito Wiratama usai dipulangkan Shin Tae-yong dari Training Camp (TC) Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.

Perhelatan Piala AFF 2024 atau yang sekarang disebut ASEAN Cup 2024 sebentar lagi akan berlangsung. Timnas Indonesia dijadwalkan akan memulai perjalanannya di fase grup B melawan Timnas Myanmar, Senin (9/12) malam WIB, di Thuwunna Stadium, Yangon.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Sang pelatih, Shin Tae-yong, memanggil 33 nama untuk menjalani TC di Bali United Training Center, Gianyar. Tapi, Shin Tae-yong memulangkan empat pemainnya yaitu Alfan Suaib (Persebaya Surabaya), Made Tito (Bali United), Dzaky Asraf (PSM Makassar), dan Arsa Ahmad (Madura United) karena cedera.


Baca Juga:


Dilansir dari situs Liga Indonesia Baru, Made Tito mengalamin cedera bukan dikarenakan latihan keras Shin Tae-yong saat TC Timnas. Melainkan pada saat membela Bali United kontra Dewa United, Sabtu (23/11) yang lalu, pada lanjutan BRI Liga 1 2024/25.

Mengenai kondisi Made Tito, dokter Bali United, Ganda Putra, angkat bicara. Ia menjelaskan jika Made Tito mengalami permasalahan di bagian lututnya, sehingga ia harus dipulangkan dari TC Timnas untuk menjalani pemulihan.

Dipulangkan Shin Tae-yong Dari TC Timnas, Begini Kondisi Sementara Made Tito
Sumber: Bali United

“Kami sudah melakukan pemeriksaan MRI (Magnetic Resonance Imaging) dan memang ada masalah di lututnya. Saya dan dokter Timnas juga sudah berkoordinasi terkait kondisi Tito. Akhirnya Tito dipulangkan ke tim untuk menjalani pemulihan,” kata Ganda Putra.

Situasi tidak menyenangkan sudah dirasakan dua kali oleh Made Tito. Pertama, ia batal tampil di Piala Dunia U-20 dikarenakan agenda tersebut batal dilaksanakan di Indonesia. Sekarang, ia kemungkinan batal membela Timnas di Piala AFF 2024.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com