Tolak Arab Saudi, Agen Lautaro Tunggu Kontrak Baru dari Inter Milan
Sumber: Voi.id

Disebut Minta Gaji Rp. 174 Miliar per Tahun, Ini Jawaban Agen Lautaro

Irman Maulana - May 24, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Agen Lautaro Martinez, Alejandro Camano merasa bahwa pihaknya tak perlu terlalu khawatir tentang kontrak baru bersama Inter Milan, termasuk soal peluang kliennya itu mendapat kenaikan gaji dalam kesepakatan berikutnya di Giuseppe Meazza.

Lautaro Martinez terus menunjukan peran pentingnya dalam skuad Inter Milan saat ini. Performa gemilang Lautaro mengantarkan La Beamata keluar sebagai juara Liga Italia musim 2023/24.

Pemain Argentina itu saat ini masih terikat kontrak dengan Inter Milan sampai akhir Juni 2026 mendatang. Namun, kubu Nerazzurri dianggap perlu segera menyiapkan kesepakatan baru agar Lautaro tak digoda oleh tim lain pada bursa musim panas nanti.

Statistik Penalti Lautaro di Inter Milan Memang Jelek
Lautaro Martinez, Foto: dok Bolaskor

Alejandro Camano lantas memberikan informasi terkait dengan situasi antara Inter dengan Lautaro. Camano menyebut jika kedua pihak takkan terburu-buru membuka obrolan, terlebih karena Inter akan segera mendapat pemilik baru.

“Nerazzurri baru saja berganti kepemilikan baru. Jadi, saya kira mereka harus menyelesaikan masalah internal lebih dulu. Kita akan bertemu lagi nanti, seperti biasa. Mereka adalah klub yang saya cintai, Lautaro merasa 100% menjadi bagian yang tak terpisahkan dari mereka,” ujar Camano dilansir Football Italia.


Baca Juga:


“Dia masih memiliki dua tahun tersisa dalam kontraknya, ini berarti ada dua tahun tersisa dalam kontraknya untuk menentukan situasinya. Hingga tahun 2026, hanya Inter yang bisa mengambil keputusan untuk menjualnya. Saat ini dia sangat senang dengan kontraknya saat ini hingga 2026.”

Sejumlah laporan sempat menyebut tentang keinginan Lautaro mendapat kenaikan gaji, mengingat peran vitalnya di Inter Milan. Lautaro kabarnya meminta hingga 10 juta euro atau sekitar 174 miliar rupiah dari Inter Milan per tahun.

Terkait hal tersebut, Camano menegaskan belum memiliki jumlah pasti berapa yang akan didapat oleh Lautaro, ketika mengikat kontrak baru nanti. Tapi, Ia mengatakan bahwa mereka akan berusaha mencapai kesepakatan yang menguntungkan bagi kedua pihak.

“Jumlah kesepakatan yang mungkin tidak menjadi masalah. Segala sesuatunya berubah seiring berjalannya waktu. Lautaro saat ini adalah salah satu pencetak gol terbanyak di Eropa. Jadi, kami akan membutuhkan kesepakatan yang membuat semua orang senang,” ungkap Camano.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com