Dua Bek Valencia Segera Teken Kontrak Baru
Sumber: twitter YouthScout

Dua Bek Valencia Segera Teken Kontrak Baru

Rizal Saleh - September 3, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Valencia dilaporkan bakal memberikan kontrak baru bagi dua palang pintunya, Yerek Gasiorowski dan Cristhian Mosquera. Mereka memang lumayan diandalkan dalam empat laga awal Los Che.

Performa Valencia dalam empat laga pembuka LaLiga memang tak bisa dibilang bagus. Mereka keok dalam tiga laga beruntun melawan Barcelona, Celta Vigo dan Athletic Bilbao serta hanya mampu menuai hasil imbang lawan Villarreal. Ruben Baraja menggunakan dua bek tengah mudanya, Mosquera dan Gasiorowski.

Dua Bek Valencia Segera Teken Kontrak Baru
Sumber: twitter YouthScout

Keduanya memang menjadi pemain yang disukai oleh pendukung klub. Mereka bahkan sempat menuai kesuksesan ketika mentas di Olimpiade 2024 dan Timnas U19. Klub berharap keduanya bisa terus menjalin kemitraan di masa mendatang guna menjadi poros Timnas di masa mendatang.


Baca Juga:


Bahkan, menurut laporan Mundo Deportivo, Valencia sudah menyiapkan kontrak baru bagi keduanya. Hal tersebut bahkan sudah dikonfirmasi langsung oleh manajer tim Ruben Baraja. “Kami sudah menjalin komunikasi dengan keduanya. Ada beberapa tujuan yang akan ditetapkan dan akan diumumkan dalam beberapa waktu ke depan,”

Hal ini seakan menjadi angin segar bagi fans. Pasalnya, kedua pemain ini sempat masuk dalam bidikan beberapa tim besar. Atletico Madrid sempat membidik Mosquera. Yerek pun hadir dalam radar AC Milan. Namun Los Che masih memiliki jasanya untuk mengawal lini pertahanan tim.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com