Site icon Vivagoal.com

Dua Pelatih Bundesliga Resmi Umumkan Perpisahan

Dua Pelatih Tim Bundesliga Resmi Umumkan Perpisahan Usai Pertandingan Terakhir di Musim 21/22

Sumber: newswep.com

Vivagoal BundesligaBorussia Monchengladbach dan FC Augsburg resmi melepas pelatih masing-masing setelah meraih kemenangan di pertandingan terakhir Bundesliga musim kompetisi 21/22.

Adi Hutter dan Markus Weinzierl menyatakan pengumuman ini pada konferensi pers pasca pertandingan, di mana Adi Hutter masih punya sisa kontrak hingga 2024 sementara kontrak Wienzierl tak diperpanjang oleh Augsburg.

Adi Hutter – Liga Olahraga

“Setelah banyak tekanan, produktivitas, dan keputusan yang penuh hormat, kami mencapai kesepakatan bersama. Hari ini ada pertandingan terakhir saya bersama Borussia Monchengladbach,” tutur Hutter setelah kemenangan 5-1 kontra TSG Hoffenheim, dilansir dari Bulinews.

“Yang paling disesalkan adalah saya nyaman di sini, tetapi kami tidak mampu mencapai apa yang kami targetkan. Tentunya hal ini membuat saya sedih. Saya sangat berterima kasih kepada klub ini atas kejujurannya,” lanjut Hutter.


Baca juga:


Sementara Wienzierl yang juga berhasil membawa Augsburg keluar dari zona degradasi setelah mengalahkan Greuther Furth 2-1 mengakui bahwa ia juga merasa berat meninggalkan pemainnya.

“Berat untuk saya karena komitmen jangka panjang yang seharusnya ada di sini tak bisa saya capai. Kami bertahan di liga, tetapi tak ada kepuasan sedikit pun untuk saya,” ungkap pelatih Augsburg tersebut.

“Sudah ada tanda (tak ada perpanjangan kontrak). Hal yang tepat adalah berhenti membicarakan masalah ini. Saya sudah membuat keputusan kemarin dan saya sudah berbicara dengan para pemain hari ini.”

Kedua tim Bundesliga ini pun dipastikan akan berburu pelatih di bursa transfer musim panas mendatang sebelum menyambut musim kompetisi baru. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version