Vivagoal – IGL – Campaign FIFA 20 Team of the Season So Far mungkin sudah berakhir beberapa waktu lalu. Meski demikian, FIFA Player tak perlu kecewa lantaran EA Sports, selaku developer game FIFA memiiki campaign terbaru dalam wujud “Sumemr Heat” event. Namun terkait hadiah yang bakal didapatkan FIFA Player, EA Sports masih merahasiakannya.
Baca Juga:
- Rangkaian Global Series dan eWorld Cup FIFA 20 Resmi Dibatalkan, Kenapa?
- Bintang Tua Manchester City Punya Rating Sejajar Messi di FIFA 20!
- Striker Underatted Spanyol Miliki Rating Tinggi di FIFA 20
- Banyak Kejutan di Gelaran Minggu Kedua FIFA Kick Off IGL
Seperti dikatahui, berbagai rangkaian promo FIFA memang rusak pasca kehadiran pandemic Corona yang menyelimuti berbagai Negara di belahan dunia. Hal ini mau tak mau membuat agenda sepakbola sedikit tertunda. Bahkan kabar yang beredar menyebut jika perilisan game teranyar FIFA 21 juga bakal mendapatkan imbasnya.
Kini, EA kembali bakal meluncurkan Summer Heart yang siap mengudara pada 17 Juni mendatang Dexerto melaporkan jika promo tersebut merupakan yang promo terbaik untuk game FIFA 20. Berbagai card terbaik dan SBC siap duluncurkan guna membangun skuat para FIFA Player jelang penutupan edisi FIFA 20.
Seperti edisi sebelumnya, Summer Heat bakal dirilis pada pukul 13:00 et/ 18:00 BST. Jika Summer Heat dirilis, makan promo ini bakal menjadi promo ke-15 yang dirilis EA Sports dalam edisi FIFA 20. Sebelumnya, mereka telah merilis berbagai promo terdahulu.
Past FIFA Promo
- Ones to Watch
- Ultimate Scream
- FUTmas
- Team of the Year
- Road to the Final
- Future Stars
- Headliners
- Ratings Refresh
- Shapeshifters
- CONMEBOL
- FUT Birthday
- Ratings Refresh
- Team of the Group Stage
- Team of the Season So Far
Jangan lupa mengikuti update terkini seputar turnamen FIFA 20, Efootball PES 2020 dan FUT CUP di Indonesia Gaming League (IGL) Season 2, untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow akun resmi Instagram IGL dan download aplikasinya di Google Play atau App Store
Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com