Selamat! Edin Dzeko Pemain Tertua ke-3 Bisa Cetak 100 Gol di Liga Italia
Edin Dzeko, Foto: dok Republika

Edin Dzeko Bantah Kabar Ingin Pensiun di Akhir Musim Ini

A Hendra - December 9, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Ada rumor yang menyebutkan bahwa Edin Dzeko bakal segera pensiun dari lapangan hijau setelah kontraknya di Inter Milan habis musim ini. Namun, Dzeko membantah keras hal tersebut.

Edin Dzeko didatangkan Inter Milan dengan status free transfer pada bursa musim panas 2021 kemarin setelah kontraknya bersama AS Roma habis. Pemain asal Bosnia dikontrak selama dua musim yang berarti Dzeko hanya akan berkostum Nerazzurri hingga akhir musim ini di saat usianya sudah menginjak 37 tahun.

Inter Milan sendiri sebetulnya bukanlah satu-satunya peminat Dzeko pada musim panas lalu. Ada sejumlah klub dari Inggris seperti Tottenham Hotspur dan West Ham United yang disebut tertarik menggunakan jasanya. Namun, Dzeko menjatuhkan pilihan ke Inter karena berhasrat bisa meraih scudetto pertamanya.

Selamat! Edin Dzeko Pemain Tertua ke-3 Bisa Cetak 100 Gol di Liga Italia
Edin Dzeko, Foto: dok Pilar.id

Meski demikian, kontraknya yang segera berakhir pada 30 Juni 2023, sejauh ini belum ada sinyal dari manajemen Inter bakal diperpanjang. Dzeko pun dikabarkan bakal segera memutuskan pensiun mengingat usianya juga sudah tak muda lagi.

Tapi Dzeko membantah kabar tersebut. Menurutnya, setelah selesai dengan La Beneamata, ia mengaku belum berencana berhenti bermain. Eks bomber Manchester City itu bertekad bisa terus bermain setidaknya sampai ia merasa sudah waktunya untuk gantung sepatu.


Baca Juga:


“Saya sangat bahagia bersama Inter. Tapi, saya hanya ingin fokus berlatih dan tampil di atas lapangan. Saya punya orang kepercayaan untuk mengurus hal-hal di luar lapangan,” tegas Dzeko seperti dikutip dari Football Italia.

“Pensiun? Saya sama sekali belum memikirkan kemungkinan itu. Saya masih merasa bisa memberikan kontribusi terbaik di atas lapangan,” tegas Dzeko.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com