Eks Leicester City Merapat ke Persebaya Surabaya
Alie Sesay. Sumber: SKYSPORTS.

Eks Leicester City Merapat ke Persebaya Surabaya

Arie Lihardo - June 7, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Indonesia – Persebaya Surabaya terus bergerak mendatangkan pemain asing jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2021-2022. Setelah merekrut Teisei Marukawa dan Jose Wilkson Teixeira, kini Persebaya segera meresmikan mantan penggawa Leicester City, Alie Sesay.

Kepastian itu juga sudah dikonfirmasi oleh Sekretaris Persebaya, Ram Surahman. Ram membenarkan Alie Sesay dijadwalkan tiba di Jakarta pada Minggu (6/6) petang WIB.

“Iya benar (Alie Sesay), hari ini tiba di Jakarta,” tutur Ram Surahman sebagaimana dipetik dari TribunJatim.com.

Alie Sesay berangkat dari Bandara Paris De Gaulle, Paris, Prancis, pada Sabtu (5/6) waktu setempat memggunakan pesawat Turkish Airlines. Kemudian, ia melanjutkan perjalanan menuju Indonesia dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta pada Minggu (6/6) pukul 17.35 WIB.


Baca Juga:


Berdasarkan aturan yang berlaku di Indonesia, Alie Sesay akan menjalani karantina lebih dulu di Jakarta selama 5 hari. Jika sudah dinyatakan terbebas dari Virus Corona, ia bari diperkenankan ke Surabaya dan bergabung dengan tim.

Seperti yang diketahui, Alie Sesay sempat bermain untuk Leicester City sejak 2012 hingga 2016. Sebelum akhirnya ia dipinjamkan ke Colchester United FC dan Cambridge FC.

Berlanjut di musim 2017, Alie meninggalkan Inggris dan bergabung dengan klub Liga Swedia, IK Frej. Musim lalu, ia membela klub Liga Azerbaijan, Zira FK dan pindah ke FK Sabail.

Berdasarkan laman Transfermarkt, Alie merupakan pemain kelahiran Inggris berpaspor Sierra Leone. Dengan postur menjulang setinggi 188 sentimeter, tetunya membuat sang pemain diprediksi bisa tampil solid di lini pertahanan tim besutan Aji Santoso.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com