Site icon Vivagoal.com

Eks Manchester City Diam-Diam Benci Mancini, Kenapa?

Eks Manchester City Diam-Diam Benci Mancini, Kenapa?

Sumber: Goal

Vivagoal Liga Inggris – Mantan pemain Manchester City, Wayne Bridge mengaku kesal kepada Roberto Mancini lantaran pelatih asal Italia itu menghambat karirnya di Sky Blues. Bagaimana kisahnya?

Mancini, datang pada tahun 2009 untuk menggantikan posisi Mark Hughes. Di bawah asuhgan Mancini, Bridge tak mendapatkan tempat utama dan terpaksa harus dipinjamkan ke bebearapa tim Inggris. Ia sempat memperkuat West Ham, Sunderland, dan Brighton. Di tahun 2013, ia membela Reading sebelum akhirnya gantung sepatu.

Lantaran tak mendapat tempat di City, Bridge pun kesal. Ia menyayangkan keputusan sang pelatih yang tak kunjung memberikannya kesempatan untuk buktikan diri di City. Terlebih, baru-baru ini, Mancini juga baru menjuarai Euro 2020 dengan mengalahkan Inggris, Negara Bridge, via drama adu penalti.

“Ini [kemenangan Italia] sangat menyakitkan saya karena saya membenci Mancini, semua orang tahu saya tidak memiliki cinta untuknya,” kata Bridge dikutip dari Mirror. “Saya tidak akan mengatakan dia yang terburuk yang pernah saya miliki, tetapi secara taktik dia tidak terlalu bagus. Apa yang dia lakukan itu bagus, yang menyakitkan untuk dikatakan,” tambahnya.


Baca Juga:


Lebih jauh, Bridge juga mempertanyakan gelar yang didapat Mancini di City. Menurutnya, kesuksesan Mancio selama membesut the Sky Blues tak lepas dari komposisi skuat mahal yang ada. Bersama Mancini, City sukses mendulang berbagai gelar domestik dalam kurun waktu 2009-2012 lalu.

“Semua pujian untuk apa yang dia lakukan di Manchester City ketika memenangi liga, jadi penggemar City akan menyukainya, tetapi jika Anda melihat para pemain dan skuad yang dimiliki, itulah yang memenanginya, bukan dia sebagai manajer,” tutur Bridge. “Saya berselisih dengannya. Saya di sana selama beberapa bulan dan kami bergaul dengan baik, tetapi saya tidak menikmati pelatihan sama sekali,” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version