Fabio Capello

Eks Pemain Madrid Berkisah Soal Buruknya Dilatih Fabio Capello

Dimas Sembada - April 6, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie ACarlos Secretario pernah menjadi anak didik Fabio Capello saat menukangi Real Madrid di era 90-an. Pria 49 tahun itu pun kemudian menceritakan pengalaman pahitnya bersama pelatih asal Italia tersebut.

Secretario dan Capello bekerjasama di Real Madrid dalam kurun waktu semusim, tepatnya sejak Capello ditunjuk menukangi Los Blancos musim 1997/98 menggantikan Arsenio Iglesias. Pada periode itu, ada satu gelar juara LaLiga Spanyol berhasil mereka sumbangkan.

Saat Madrid dilatih oleh Capello, Secretario yang berposisi sebagai bek kanan hanya diberi kepercayaan bermain sebanyak 17 kali di semua ajang kompetisi. Hal itu terjadi karena hubungannya dengan Capello memanas setelah ia mengkritik taktik sang pelatih yang senang memeragakan sepakbola bertahan.

Capello sendiri pada prosesnnya dipecat oleh Madrid, sementara Secretario pergi meninggalkan Santiago Bernabeu semusim berselang.

Saat diwawancara Marca, Secretario mengatakan konfliknya bersama Capello di Madrid sangat mempengaruhi kondisi psikisnya. Ia pun mengaku punya kesan yang kurang bagus kepada manajer asal Italia itu.


Baca Juga:


“Saya pernah punya pelatih yang tidak pernah mau berbicara kepada saya. Capello tidak pernah memanggil nama saya. Ia tak pernah bertanya apa yang saya butuhkan, bagaimana kondisi saya dan apa yang harus saya tingkatkan.

“Saya menghormati Capello karena dia pelatih besar, namun dia orang jahat. Dia pergi meninggalkan Madrid pada akhir musim karena dia tahu tidak bisa memberikan banyak gelar,” kesal Secretario seperti dilansir dari Marca.

Sebagai informasi, Capello sempat ditunjuk kembali sebagai pelatih Madrid pada musim 2006/07. Namun ia lagi-lagi dipecat meski berhasil menyumbangkan gelar LaLiga di akhir musim karena berselisih dengan Antonio Cassano dan David Beckham pada era pertama Los Galacticos musim 2006/07 silam.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com