Vivagoal – La Liga – Anak hilang Barcelona, PhIippe Coutinho dilaporkan bakal meninggalkan klub di bursa Januari mendatang. Namun, sang pemain dilaporkan ingin bertahan dan berjuang memperebutkan satu tempat di tim utama.
Coutinho memang belum menemukan performa terbaiknya bersama klub sejak gabung dari Liverpool. Dirinya bahkan sempat dipinjamkan ke Bayern Munich beberapa waktu lalu guna menemukan peforma terbaik. Namun, inkonsistensi performa dan cedera panjang yang dideritanya membuat potensi pemain asal Brazil tak keluar maksimal.
Sempat muncul kabar jika sang pemain akan dilego di bursa musim dingin mendatang. Newcastle United dilaporkan tertarik mendatangkan sang pemain. Namun menukil laman Sport, Coutinho enggan cabut di Barcelona pada tahun depan lantaran dirinya ingin membutkikan diri.
Baca Juga:
- Setelah Alves, Laporta Jelaskan Kans Memulangkan Messi dan Iniesta
- Kekurangan Striker, Pelatih Barca Ingin Rekrut Striker Al Sadd
- Real Madrid Mundur dalam Perburuan Erling Haaland
- Xavi Inginkan Mohamed Salah dari Liverpool!
Coutinho dilaporan optimis dengan kedatangan Xavi di Barcelona bisa memberinya ruang guna mentas di tim utama. Tak hanya itu, Xavi juga ingin melihat kemampuan Coutinho apakah masih bisa mendapatkan peran di tim utama atau tidak.
Xavi yakin sang pemain memiliki potensi untuk besar. Ia bahkan dilaporkan penasaran mengapa sang pemain tak bisa membuktikan diri di Barcelona. Saat ini, kontrak Coutinho masih tersisa hingga 2023. Andai masih gagal membuktikan diri, bukan tak mungkin dirinya bakal diuangkan di akhir musim nanti.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com