Ernando Ari Terkejut Lihat Shin Tae-yong Menangis Saat Lawan Guinea
Sumber: AFC

Ernando Ari Terkejut Lihat Shin Tae-yong Menangis Saat Lawan Guinea

Muhammad Ilham - May 11, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Sutaryadi, terkejut melihat pelatihnya, Shin Tae-yong, menangis saat skuad Garuda Muda dipermalukan Timnas Guinea U-23 di play-off Olimpiade Paris 2024.

Indonesia terpaksa dibuat malu oleh Guinea saat laga play-off Olimpiade Paris 2024, Kamis (9/5) yang lalu. Skuad Garuda Muda kalah 0-1 lewat titik penalti, dan itu membuat mereka harus angkat kaki dari Prancis setelah gagal ke Olimpiade Paris 2024.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Namun, ada kejadian menarik di laga tersebut. Sang pelatih, Shin Tae-yong, terlihat kesal dengan keputusan wasit, Leterxier Francois, ketika memberikan tembakan penalti yang kedua untuk Guinea di menit ke-78. Akibat melakukan protes keras, Shin Tae-yong terpaksa diusir keluar oleh Francois.


Baca Juga:


Para pemain Indonesia terlihat ingin melakukan aksi walk-out. Namun, mereka memutuskan untuk kembali ke pertandingan dan berjuang habis-habisan hingga menit terakhir.

Berdasarkan kesaksian Ernando Ari, Shin Tae-yong terlihat menangis terharu di laga tersebut. Itu dikarenakan para pemain tidak jadi walk-out di pertandingan itu.

“Parah, wasitnya kacau. Mungkin, baru pertama kali saya lihat pelatih Timnas Indonesia (Shin Tae-yong) menangis karena dia terharu,” kata Ernando Ari kepada wartawan di Hotel Fairmont, Jakarta, Sabtu (11/5) sore WIB.

Ernando Ari Terkejut Lihat Shin Tae-yong Menangis Saat Lawan Guinea
Sumber: AFC

“Kita sempat waktu penalti kedua itu mau walk-out keluar gitu. Tapi, anak-anak menunjukkan sikap yang positif, kita mau bermain dan alhamdulillah-nya itu tidak terjadi gol. Sayangnya kita juga tidak bisa bales gol itu, itulah yang kita pikirkan di ruang ganti,” tambahnya.

Selanjutnya, Ernando Ari akan membantu Timnas Indonesia senior dalam lanjutan fase grup A kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada bulan Juni mendatang. Mereka akan menjamu dua tim yaitu Timnas Irak dan Filipina di kandang.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com