Federico Chiesa Sempat Buat Buffon Berpikir Ingin Pensiun
Vivagoal – Ligue 1 – Penjaga gawang Paris Saint-Germain, Gianluigi Buffon mengakui bahwa dirinya sempat berpikir tuk pensiun di akhir musim 2016/2017 silam setelah dirinya bertemu Federico Chiesa, anak mantan rekan setimnya di FC Parma.
Sebagaimana yang sudah diketahui, sebelum memperkuat Juventus, Gianluigi Buffon adalah kiper andalan FC Parma dari tahun 1995 hingga 2001.
Bersama Enrico Chiesa, Hernan Crespo, Gianfranco Zola, Fabio Cannavaro, saat itu Buffon sukses menyumbangkan berbagai trofi bergengsi buat FC Parma. Di masanya, FC Parma tampil sebagai salah satu klub yang disegani di Serie A Italia, selain Juventus dan AC Milan.
[irp]
Setelah 23 tahun berlalu, dari kesemua nama diatas, tersisa Buffon yang hingga saat ini masih aktif bermain. Ia pun mulai memikirkan untuk gantung sepatu setelah bertemu anak dari salah satu mantan rekan setimnya, Federico Chiesa musim 2016/2017 saat Juventus menghadapi Fiorentina.
Di momen itu, Buffon langsung menyadari jika usianya tak lagi muda untuk terus bermain di level teratas sepakbola Eropa.
“Kali pertama saya bertemu Chiesa, saya langsung tersadar jika usia ini sudah tidak muda lagi. Dia anak dari Enrico Chiesa, dan membuat saya kepikiran untuk pensiun di musim itu.” cerita Buffon.
“Tapi, saya kemudian berpikir jika tubuh ini masih bisa bersaing melawan anak Chiesa. Dan itu saya anggap sebagai sebuah anugerah dalam kehidupan ini. Itu hal yang membuat saya lebih muda lagi.” jelas Buffon.
Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com