Filip Kostic Tiba di Turin, Segera Tuntaskan Transfer ke Juventus
Filip Kostic, Foto: dok situs resmi Juventus

Filip Kostic Tiba di Turin, Segera Tuntaskan Transfer ke Juventus

A Hendra - August 11, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Filip Kostic telah tiba di kota Turin, Italia. Bintang asal Serbia itu bakal segera menuntaskan proses transfernya ke Juventus.

Dalam foto-foto yang beredar di sosial media, Filip Kostic terlihat tiba di kota Turin dengan menggunakan jet pribadi, Kamis (11/8) waktu setempat. Winger berusia 29 tahun tersebut mendarat di Aeroporto, Torino-Cesalle dan langsung menuju markas latihan Juventus di Continassa.

Kabarnya, Filip Kostic akan melakoni tes medis pada Kamis sore waktu setempat di J-Medical, sembari agennya mengurusi detail kontrak kepindahan sang pemain ke Juventus. Dilansir dari Football Italia, jika tak ada aral melintang, Kostic bakal segera diumumkan sebagai rekrutan anyar Bianconeri.

Filip Kostic Tiba di Turin, Segera Tuntaskan Transfer ke Juventus
Filip Kostic, Foto: dok situs resmi Juventus

Kedatangan Kostic sendiri awalnya dijadwalkan pada Rabu (10/8) kemarin namun batal karena kesibukan Eintracht Frankfurt jelang duel kontra Real Madrid di ajang Piala Super Eropa. Akibatnya, jadwal kedatangan Kostic ke Italia pun digeser sehari, termasuk ia diizinkan untuk tak ambil bagian di laga yang dimenangkan Madrid dengan skor 2-0 tersebut.

Ada pun alasan Juventus mendatangkan Kostic adalah untuk menutup pos yang ditinggalkan Paulo Dybala usai kontraknya habis akhir musim kemarin dan sudah tak diperpanjang manajemen klub.


Baca Juga:


Di sisi lain, Juventus bakal jadi klub keenam dalam karier Filip Kostic. Sebelumnya ia memulai karier profesional di Radnicki 1923, lalu pindah ke FC Groningen, VfB Stutgart, Hamburger SV dan Eintracht Frankfurt.

Namun nama Filip Kostic baru benar-benar mulai banyak dikenal setelah ia tampil apik dengan torehan 7 gol dan 15 assist untuk membantu Eintracht Frankfurt menjadi juara Liga Europa.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com