Filippo Inzaghi Calon Kuat Pelatih Baru Salernitana
Vivagoal – Serie A – Belum pernah menang hingga pekan kedelapan Serie A 2023/24 membuat posisi Paulo Sousa sebagai pelatih U.S. Salernitana mulai goyah. Tidak berhenti di situ, bermunculan rumor jika legenda AC Milan, Filippo Inzaghi, siap menjadi penerusnya.
Kekalahan 0-3 saat berhadapan dengan AC Monza di pekan ke-8 Serie A akhir pekan kemarin menambah panjang hasil buruk yang diraih Salernitana di awal musim ini. Dari delapan laga yang sudah dimainkan, Il Granata cuma dapat tiga poin, hasil dari tiga kali imbang dan lima kali kalah.
Makin terasa menyesakkan karena Salernitana merupakan satu dari tiga tim di Serie A musim ini yang belum sekalipun bisa meraih kemenangan selain Udinese dan Cagliari. Mirisnya lagi karena Salernitana juga gagal memanfaatkan empat laga kandangnya musim ini, dengan dua kali seri dan dua kali kalah.
Hasil-hasil tersebut secara langsung menempatkan Salernitana di papan bawah klasemen sementara Serie A. Mereka terpuruk di posisi ke-19, hanya unggul satu poin dari Cagliari sebagai tim juru kunci, dan berjarak dua poin dari zona aman degradasi.
Rumor pun beredar kalau rangkaian hasil tak memuaskan tersebut membuat posisi Paulo Sousa mulai digoyang. Football Italia menyebut petinggi Salernitana sudah melakukan pertemuan untuk membahas situasi dan kondisi klub, ada pun kabar soal calon penggantinya sudah muncul.
Baca Juga:
- Napoli Terpuruk, Rudi Garcia Tak Mau Bersikap ‘Tangan Besi’ ke Pemain
- Napoli Jeblok, Rudi Garcia: Bukan Salah Taktik, Tapi Mental Pemain
- Tiga Laga Penentu Nasib Rudi Garcia di Napoli
- Napoli Sial! Tampil Repotkan Madrid, Kalah Gara-Gara Gol Bunuh Diri
Satu yang dinilai paling punya potensi adalah penyerang legendaris AC Milan, Filippo Inzaghi. Kakak dari pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, tersebut sedang berstatus tanpa klub setelah dipecat klub Serie B, Reggina, pada akhir Agustus kemarin.
— US Salernitana 1919 (@OfficialUSS1919) October 8, 2023
Menurut Football Italia, pemecatan Paulo Sousa akan dilakukan dalam waktu dekat. Hal tersebut agar memberi waktu bagi Filippo Inzaghi beradaptasi dan memperkenalkan taktiknya kepada para pemain selama jeda internasional dua pekan lamanya. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com