Finish di Atas Inter Milan Jadi Target Utama Juventus Musim Ini
Vivagoal – Serie A – Juventus terancam harus menjalani puasa gelar di kompetisi domestik musim ini. Namun, Juventus memiliki target utama lain, pasca kekalahan dari Inter Milan di Coppa Italia lalu.
Juventus memang sungguh buruk jelang musim kompetisi 2022/2023 berakhir. Sepanjang bulan April ini saja, Bianconeri hanya bisa menang dua kali, imbang dua kali dan kalah empat kali di semua ajang.
Teranyar, mereka didepak Inter Milan dari Coppa Italia dengan kekalahan agregat 1-2. Kedua tim sebelumnya bermain imbang 1-1 di leg pertama, sementara di leg kedua La Beneamata menang lewat gol tunggal Federico Di Marco.
Hasil ini membuat Massimiliano Allegri selaku allenatore Juventus gusar. Apalagi, kekalahan tersebut didapatkan dari rival abadi yang bisa saja membuat mereka nirgelar pada musim 2022/23.
Menurut laporan La Gazzetta Dello Sport, Allegri yang murka kemudian terlibat perselisihan dengan sejumlah direksi Inter di sekitar ruang ganti pemain di Stadion Giuseppe Meazza. Dia sekaligus menghina para petinggi Nerazzurri dan mengancam Juventus bakal mengakhiri musim ini di atas Inter Milan.
Baca Juga:
- Francesco Acerbi Jadi Mimpi Buruk Juventus
- Waktunya Juventus Mengisi Ulang Baterai
- Tertidur, Juventus Pun Gagal Melaju ke Final Coppa Italia
- Karena Inter Milan Lebih Pantas Lolos ke Final Coppa Italia
“Kalian semua brengsek, tapi bagaimanapun juga kalian (Inter) akan finis di urutan keenam (Liga Italia)!” teriak Allegri dalam laporan tersebut.
“Kami harus finis di depan mereka (Inter) di liga, kami tidak boleh mengirim mereka ke Liga Champions.”
Sebagai informasi, Juventus saat ini menempati posisi ketiga klasemen dengan 59 poin dari 31 pertandingan. Sementara Inter berada di urutan keenam dengan 54 poin dari 31 laga pada tabel klsemen Liga Italia. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com