Gol Tunggal Keysher Fuller Bawa Kosta Rika Kalahkan Jepang
Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Gol telat yang dicetak Keysher Fuller membawa Timnas Kosta Rika meraih kemenangan perdana di Piala Dunia 2022 atas Timnas Jepang.
Dilaksanakan di Ahmed bin Ali Stadium, Minggu (27/11), sore WIB, Jepang tentunya lebih percaya diri lantaran sebelumnya mengalahkan Timnas Jerman 2-1. Terlihat di babak awal, Jepang bermain lebih menekan dan terbuka. Hal tersebut membuat Timnas Kosta Rika harus bertahan.
Namun, usai 15 menit pertama, Kosta Rika mulai mencoba keluar dari tekanan tersebut dan memberikan pressing ke lini pertahanan Jepang. Terbukti, pada menit ke-35, mantan striker Arsenal FC, Joel Campbell memberikan ancaman kepada lini pertahanan Jepang. Namun, usahanya masih gagal.
Sementara itu, Jepang hampir menciptakan peluang mencetak gol dari Wataru Endo. Akan tetapi, pertahanan Kosta Rika yang solid berhasil menahan serangan Jepang, sampai akhirnya babak pertama berakhir dengan skor kacamata.
Baca Juga:
- Dikritik Van Basten, Van Dijk: Dia Memang Tidak Pernah Beri Komentar Bagus
- Apesnya Arab Saudi, Tampil Mendominasi Malah Kalah Lawan Polandia
- Lolos 16 Besar, Prancis Putus Kutukan Juara Bertahan Piala Dunia
- Luis Enrique Puji Gavi dan Ansu Fati Jelang Laga Kontra Jerman
Di babak kedua, pertandingan menjadi lebih intens, Jepang kini bermain dengan sangat agresif. Beberapa peluang berhasil mereka ciptakan di menit ke-57 dan 72. Untuk menit ke-57 serangan dilakukan Yuki Soma dengan menyerang dari sisi kiri yang sayangnya tak berhasil mencetak gol.
Sementara itu, Daichi Kamada hampir mendapatkan peluang emas, jika bukan karena tembakan yang ia arahkan malah diblokir oleh lini pertahanan di menit ke-72. Alih-alih mencetak gol dengan beberapa serangan tersebut, Kosta Rika justru unggul terlebih dahulu.
Keysher Fuller menjadi penyelamat bagi Kosta Rika dengan mencetak gol ke gawang Jepang di menit ke-81. Gol Fuller tersebut tercipta berkat assist dari Yeltsin Tejeda. Gol tersebut juga menjadi satu-satunya gol yang tercipta di pertandingan ini dan membawa Kosta Rika meraih poin penuh pertama mereka di Piala Dunia 2022.
Costa Rica break through to beat Japan!@adidasfootball | #FIFAWorldCup
— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) November 27, 2022
Hasil ini membuat Kosta Rika menghidupkan kembali asa untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Sedangkan itu, Jepang harus berusaha keras untuk bisa menahan laju Timnas Spanyol di matchday ketiga grup E Piala Dunia 2022. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Piala Dunia 2022 hanya di Vivagoal.com