Granit Xhaka Memble di Arsenal, Membara di Timnas Swiss
Granit Xhaka, Foto: dok Bola Bisnis

Granit Xhaka Memble di Arsenal, Membara di Timnas Swiss

A Hendra - July 2, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Performa Granit Xhaka bersama Timnas Swiss di sepanjang perhelatan Piala Eropa 2020 ini sangat kontras saat ia bermain untuk Arsenal. Legenda The Gunners, Ian Wright pun mengaku bingung dengan apa yang di tampilkan oleh Xhaka.

Granit Xhaka dikabarkan bakal segera mengakhiri kebersamaannya dengan Arsenal pada musim panas ini. Padahal Xhaka masih memiliki sisa kontrak selama dua tahun lagi, alias hingga Juni 2023 mendatang bersama Arsenal.

Alasannya jelas, Xhaka yang sudah bermain untuk Arsenal sejak 2016 silam merasa sudah gerah dengan banyaknya kritikan yang dialamatkan kepadanya. Hal ini merupakan imbas buruknya performa The Gunners yang cuma bisa finish di posisi ke-8 dalam dua musim terakhir.

Xhaka sendiri memaklumi dengan banyaknya kritikan yang ditrujukan atas performanya di atas lapangan. Namun, Ia sudah kadung capek dengan kesalahannya yang terus saja dibesar-besarkan.

Seperti dilansir dari Metro, Xhaka pun memutuskan menerima tawaran Jose Mourinho untuk bergabung bersamanya di AS Roma. Menurut Metro, Manajemen I Lupi bakal memboyong gelandang bertahan 28 tahun itu dengan skema pertukaran pemain dengan Cengiz Under jadi bagian dari transfer plus dana sebesar 15 juta euro.


Baca Juga:


Menariknya, Xhak justru tampil begitu apik bersama Timnas Swiss sepanjang perhelatan Euro 2020. Tak main-main, Xhaka sukses membantu negaranya lolos ke babak perempat final dengan menyingkirkan juara dunia sekaligus unggulan pertama Prancis.

Eks bomber Arsenal, Ian Wright mengaku dirinya sangat terkesan dengan performa yang ditunjukkan Xhaka bersama timnas Swiss. Ia heran, bagaimana mungkin gelandang sebaik Xhaka bisa sangat buruk saat bermain untuk The Gunners.

“Laga Swiss vs Prancis merupakan penampilan terbaik Xhaka yang pernah saya lihat,” kata Wright seperti dilansir dari Metro.

“Saya ingat, dia menjadi pemain yang kerap saya kritisi di masa lalu, namun ketika Anda melihat penampilannya sekarang, saya mungkin lebih baik menyalahkan pelatih karena dia kesulitan menunjukkan penampilan seperti itu bersama Arsenal.

“Tidak mungkin Arsenal menjual pemain yang bisa bermain seperti itu, di level seperti Xhaka. Tapi sayangnya, sepertinya dia akan pergi, namun saya cukup berbahagia untuknya karena dia sudah bisa menjawab banyak kritik. Dia luar biasa.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com