Site icon Vivagoal.com

Guna Mampu Bersaing dengan Klub Lainnya, Genoa Resmi Dijual!

Guna Mampu Bersaing dengan Klub Lainnya, Genoa Resmi Dijual!

Vivagoal Serie A Sebuah langkah penting dilakukan oleh direksi klub Serie A, Genoa. Klub legendaris Italia itu diputuskan dijual kepada umum. Jajaran direksi pun berharap agar Genoa segera mendapatkan investor baru dalam waktu dekat.

Perkembangan pesat di dunia sepak bola saat ini seringkali membuat klub-klub yang dulunya menjadi perbincangan karena sarat prestasi mulai tersisihkan. Ketidakmampuan mereka bersaing dalam hal finansial membuat klub-klub tersebut mulai meredup. Tak sedikit bahkan dari mereka yang akhirnya memutuskan untuk menjual klub guna mencari pemilik baru salah satunya adalah Genoa.

Bagi yang asing dengan nama klub ini, Genoa merupakan salah satu klub legendaris di Italia. Mereka tercatat sudah sembilan kali merengkuh scudetto yakni pada musim 1898, 1899, 1900, 1902, 1903, 1904, 1915, 1923, 1924. Raihan tersebut pun menjadikan Genoa sebagai tim yang sarat akan prestasi di kancah sepak bola Italia.

 

Namun pasang surut penampilan membuat mereka baru bisa kembali ke Serie A pada musim 2005/06 lalu, Genoa promosi ke Serie A dan bertahan hingga sekarang. Hingga pekan ke-36, klub yang bermarkas di Stadion Luigi Ferraris itu berada di posisi ke-17 klasemen Serie A, berada satu tingkat di atas zona degradasi.

[irp]

Genoa sendiri berada di bawah kendali Enrico Preziosi yang bertindak sebagai presiden klub sejak 2013 silam. Namun, pengusaha mainan asal Italia tersebut belakangan memang sudah tidak lagi berminat untuk mengelola klub sepak bola.

Ide untuk menjual Genoa sudah dibicarakan sejak beberapa waktu lalu. Namun, baru bisa terealisasi menjelang berakhirnya musim 2018/19. Enrico Preziosi juga telah memberikan kuasa penuh pada penasehat keuangan untuk proses penjualan klub.

“Genoa Cricket and Football Club SpA mengumumkan bahwa mandat telah diberikan kepada Assietta S.p.A., sebuah perusahaan konsultan keuangan, yang mengkhususkan diri dalam hal keuangan perusahaan, sebagai penasihat untuk penjualan klub,” tulis situs resmi klub.

“Untuk mendukung proses penjualan, penasihat juga akan didukung oleh subjek dengan profil internasional,” imbuh pernyataan tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version