Pindah dari Inter, Lukaku Akui Tak Bisa Tolak Uang Rp 2,2 Triliun dari Chelsea
Romelu Lukaku, Foto: dok Kompas

Tampil Sempurna, Chelsea Bekuk Aston Villa 3 Gol Tanpa Balas

Daniel Nugraha - September 12, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Chelsea sukses meneruskan tren positif dalam lanjutan Liga Inggris 2021/22. Terbaru, Chelsea sukses menghajar Aston Villa dengan 3 gol tanpa balas di mana dua gol diantaranya dicetak oleh rekrutan terbaru mereka, Romelu Lukaku.

Laga berlangsung dengan seru, karena baik Aston Villa maupun Chelsea sukses menunjukkan permainan yang menekan sejak awal dalam laga yang berlangsung Stamford Bridge, London, Inggris, Sabtu (11/9) malam WIB

Berdasarkan statistik, tim tamu sukses mencatatkan 18 tembakan di mana 6 diantaranya mengarah ke gawang Chelsea. Sementara itu, The Blues sukses mencetak 12 tembakan dan 4 tembakan yang on target.


Baca juga:


Meski lebih sedikit, tingkat efisiensi cetakan gol Chelsea terlihat lebih tinggi. Terbukti, 3 tembakan yang on target mampu dikonversikan menjadi 3 gol. Ada Romelu Lukaku yang mencetak brace masing-masing di menit ke-15 dan 90+3.

Satu gol lainnya dicetak oleh Mateo Kovacic. Selain Lukaku dan Kovacic, Edouard Mendy juga tampil sebagai pahlawan Chelsea. Sang pemain tampil apik dan sempat melakukan penyelamatan gemilang dalam sejumlah kesempatan.

Mendy yang tampil gemilang sukses membuat para penggawa Aston Villa frustasi. Para pemain kesulitan dalam menjebol gawang Chelsea. Hingga laga berakhir, skor 3-0 tetap tidak berubah sama sekali.

Untuk sementara, Chelsea bertengger di peringkat kedua dengan perolehan poin yang sama dengan Man United. Hanya saja, Chelsea memiliki selisih gol yang lebih kecil. (ARI)

Ikuti terus berita bola seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com