Vivagoal – Bundesliga – Masa depan penyerang pinjaman Bayern Munchen, Phillipe Coutinho makin tak menentu. Ditolak halus oleh Barcelona, Die Roten pun tak kunjung memberi kepastian.
Pelatih Munchen, Hans Flick, sejujurnya sudah memberi kode soal masa depan Coutinho. Tapi pernyataan Flick justru semakin membingungkan posisi Coutinho.
“Saya tidak bisa mengatakan apa yang akan terjadi kepada dia setelah musim ini.
“Philippe adalah orang baik serta pesepakbola yang luar biasa. Saya senang bekerja dengannya. Kami harap dia bisa kembali bersama kami secepatnya dan memainkan beberapa pertandingan sebelum akhir musim ini,” kata Hans Flick dikutip The Mirror.
Baca Juga:
- Dalam Lima Musim Beruntun, Lewandowski Selalu Cetak 40 Gol tuk Bayern
- Kembali Cetak Gol, Haaaland Tak Terkejut, Kenapa?
- Tiga Pemain Barcelona Siap Ditukar dengan Wonderkid Jerman. Siapa Saja?
- Bek Schalke Terekam Di Siaran Televisi Hina Erling Haaland
Performa Coutinho bersama Munchen pada musim ini sejatinya patut diapresiasi. Meski belum menemukan sentuhan terbaiknya tapi sembilan gol dan delapan assist membuktikan bahwa performanya membaik.
Karenanya andai Munchen tak mau mempermanenkannya, beberapa klub liga Inggris mengantre untuk jasanya. Manchester United, Chelsea, Arsenal bahkan Newcastle disebut berminat untuk menggunakan jasanya musim panas nanti.
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com