Site icon Vivagoal.com

Henhen Herdiana Shock Pulang ke Persib, Kenapa?

Vivagoal – Liga Indonesia  – Henhen Herdiana harus tersingkir dari skuad Persib Bandung di awal musim 2023/24 dengan dipinjamkan ke Dewa United. Tapi demikian, Henhen pulang lebih cepat ke Kota Kembang sebelum masa pinjamannya berakhir. 

Pada kesepakatan awal, Henhen Herdiana sejatinya akan berseragam Dewa United hingga akhir musim 2023/24. Di mana klub yang berkandang di Indomilk Arena tersebut meminjam Henhen selama satu musim kompetisi. 

Namun pergantian pelatih di kubu Maung Bandung membuat nasib Henhen berubah. Kepergian Luis Milla yang digantikan Bojan Hodak membuat kesempatan Henhen untuk pulang menjadi lebih cepat. 

Ditambah lagi, Putu Gede Juniantara yang tadinya mengisi pos bek kanan juga harus meninggalkan Persib dan kembali ke Bhayangkara FC. 

Henhen sendiri mengaku kaget Persib memintanya untuk pulang lebih cepat.

“Mungkin ini sudah jalannya dari Allah. Ini rencana Allah. Karena awalnya ‘kan sampai akhir musim,” kata Henhen dikutip dari laman resmi klub. 

Sumber: Twitter/Persib

Mendapat kepercayaan untuk kembali berseragam Persib, Henhen bertekad untuk menjawab kepercayaan tersebut. Dengan komposisi yang tak banyak berubah, Henhen berharap bisa cepat beradaptasi dengan permainan Persib saat ini. 


Baca Juga:


“Karena materi Persib masih hampir sama dengan komposisi musim lalu. Saya mungkin akan banyak bertanya juga dengan senior-senior dan pastinya mengikuti arahan pelatih,” jelas Henhen.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version