Hubungan Neymar dan PSG Kembali Memanas
Vivagoal – Ligue 1 – Konflik antara Neymar Jr dan Paris Saint-Germain kembali memanas. Menit bermain disebut jadi pemantik keributan antar kedua kubu.
Dilansir Marca, hubungan antara Neymar dan klubnya kembali memanas karena kegusaran penyerang asal Brasil itu setelah tidak dimainkan di beberapa laga. Itu terjadi sepanjang bulan Februari ini sebelum mereka melawat ke markas Dortmund, Rabu (19/2).
Dari tujuh pertandingan yang dijalani PSG, Neymar hanya dimainkan sebanyak tiga kali. Sisanya, ia dicoret dari skuat dengan alasan masih dalam proses pemulihan cedera, dimana puncaknya ia sama sekali tidak dimainkan saat PSG menekuk Dijon 6-1 di Piala Prancis.
Baca Juga: De Ligt Berdarah-darah Malah Kena Bully Netizen
Keputusan pelatih PSG, Thomas Tuchel menyisihkan Neymar meski demi alasan pemulihan cedera ternyata tidak membuat Neymar senang. Segala bentuk kekecewaan kabarnya ia tumpahkan di lapangan dan membuat kontroversi dirinya berlanjut.
Eks penyerang Barcelona itu diketahui mendapat kartu merah karena mengasari Yacine Adli saat PSG menang 4-3 atas Bordeaux di lanjutan laga Ligue 1 Prancis akhir pekan kemarin.
Penyerang 27 tahun tersebut diklaim sengaja ingin mendapat kartu merah agar bisa pulang kampung ke Brasil untuk menyaksikan festival Rio Carnival di Rio de Janeiro. Bisa dibilang dalam lima tahun terakhir, Neymar memang selalu memiliki alasan untuk mudik jika Rio Carnival berlangsung.
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com