Vivagoal – Euro 2024 – Inggris akan memainkan matchday terakhirnya melawan Slovenia pada laga ketiga Grup C Euro 2024 di RheinEnergyStaduin, Koln, Rabu (26/6) dini hari WIB. Kedua tim bisa memastikan lolos ke fase gugur andai menang di laga ini.
Mereka perlu mendapatkan kestabilan permainan dan memenangkan laga pasca performa mereka dikritisi dalam dua laga sebelumnya. Inggris memang belum terkalahkan. Mereka menang 1-0 atas Serbia dan imbang melawan Denmark. Namun gaya bermain Gareth Southgate selaku juru taktik tim dikritisi lantaran tak sesuai ekspektasi.
Inggris bermain lebih defensif dan chemistri antar pemain seakan tak terbangun. Southgate dianggap tak bisa memaksimalkan potensi para bintang yang dibawanya ke Jerman dalam dua laga sebelumnya. Harry Kane selaku kapten tim menyadari timnya tak bermain baik dan dirinya memaklumi hal tersebut. Ia merasa tim memang tengah dalam situasi yang tak bagus meski begitu, ia tetap pede dengan kans timnya yang bisa berbicara banyak di turnamen kali ini.
Harry Kane has responded to Gary Lineker’s criticism of his performances for England 👀 pic.twitter.com/utWt1izIDU
— ESPN UK (@ESPNUK) June 23, 2024
Di tengah performa Inggris yang limbung, Slovenia juga hadir dengan status tak terkalahkan. Mereka sempat membukukan dua hasil imbang ketika bersua Serbia dan Denmark. Kans tim untuk berbicara banyak di turnamen, sekaligus memulangkan Inggris masih terbuka lebar jelang laga yang akan dimainkan di Koln.
Baca Juga:
- Ditaksir Tim Bundesliga, Manajer Baru Brighton Ingin Dua Pemain Jermannya Tak Kemana-Mana
- Apapun Hasil Inggris di Euro, Harry Kane Merasa Southgate Tetap Layak Tukangi Timnas
- Harry Kane Tak Perlu Ditepikan, Ia Hanya Perlu Beradaptasi
- Mulai Tak Betah di Napoli, Conte Ingin Segera Bertemu Kvara
Dalam dua laga terakhir melawan Serbia dan Denmark, tim terbilang telat panas. Hal tersebut jelas tak boleh terulang andai mereka masih mau melaju ke fase selanjutnya dan menyudahi harapan harapan football coming home yang digaungkan Inggris sejak turnamen sebelumnya.
Namun jelang laga kedua tim, Slovenia memiliki catatan yang kurang prima ketika bersua Negeri Raja Charles. Dalam enam laga terakhir, mereka 5 kali kalah. Satu kekalahan sempat mereka terima di Piala Dunia 2010 dengan skor 1-0 dan kemenangan tersebut mematikan asa mereka lolos ke fase gugur dan Inggris yang pada akhirnya keluar ke zona tersebut.
Head to Head Inggris vs Slovenia
06/10/17 Inggris 1-0 Slovenia
12/10/16 Slovenia 0-0 Inggris
14/06/15 Slovenia 2-3 Inggris
16/11/14 Inggris 3-1 Slovenia
23/06/10 Slovenia 0-1 Inggris
05/09/09 Inggris 2-1 Slovenia
Prediksi Susunan Pemain
Inggris (4-2-3-1)
Pickford; Walker, Stones, Guehi, Trippier; Bellingham, Rice; Saka, Foden, Gordon; Kane
Pelatih: Gareth Southgate
Slovenia (4-4-2)
Oblak; Karnicnik, Brekalo, Bijol, Janza; Mlakar, Elsnik, Cerin, Stojanovic; Sporar, Sesko
Pelatih: Matjaz Kek
Live Streaming
Jumat, 22 November 2024 | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|
15:30 | Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta | Liga 1 | Vidio.com | |||
19:00 | Persib Bandung vs Borneo FC | Liga 1 | Vidio.com | |||
Sabtu, 23 November 2024 | ||||||
02:30 | Bayern Munich vs FC Augsburg | Bundesliga | iNews | |||
21:30 | Borussia Dortmund vs SC Freiburg | Bundesliga | iNews | |||
22:00 | Arsenal vs Nottingham Forest | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Minggu, 24 November 2024 | ||||||
00:00 | AC Milan vs Juventus | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | Manchester City vs Tottenham Hotspur | Liga Inggris | Vidio.com | |||
03:00 | Celta Vigo vs FC Barcelona | LaLiga | Vidio.com | |||
23:30 | Ipswich Town vs Manchester United | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Senin, 25 November 2025 | ||||||
00:00 | S.S.C. Napoli vs AS Roma | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | UD Leganes vs Real Madrid | LaLiga | Vidio.com |
Selalu update berita terbaru seputar Euro 2024 hanya di Vivagoal.com