Vivagoal – Serie A – Mantan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti mengklaim jika Antonio Conte bisa menjadi sosok yang tepat bagi La Beneamata untuk memenangi Serie A kembali andai mereka benar-benar menginginkan gelar tersebut.
Bicara pada kanal YouTube Inter69, Moratti memberikan pandangan terkait kembalinya Conte kepada klub pasca dirinya dipecat dari Spurs beberapa waktu lalu. Conte merupakan sosok yang lumayan kenyang pengalaman kala melatih Juventus, Chelsea dan Inter Milan beberapa waktu lalu.
Sempat muncul kabar dirinya dikaitkan kembali dengan mantan timnya. Conte memang sempat memberikan gela Scudetto kepada Inter di musim 2020/21 lalu. Moratti pun merasa ada kemungkinan Conte kembali ke Inter.
“Soal kemungkinan kembalinya Conte, saya tak bicara dengan Beppe Marotta. Saya takt ahu situasinya. Apakah saya berencana memanggilnya andai saya bisa? Jika tim ingin menang Scudetto lagi, saya rasa ia adalah sosok yang tepat,” ucap Moratti.
Baca Juga:
- Pioli: Milan jadi satu dari sedikit tim yang punya proyek berkelanjutan
- Pangeran AS Roma Komentari Soal Pemanggilan Oriundi di Timnas Italia
- Juventus Punya Kualitas, Pasti Finish di Empat Besar
- Pjanic Sebut Wonderkid Juventus Ini Makin Mirip Andrea Pirlo
Moratti juga memberikan pandangannya soal masalah finansial yang mendera inter. Ia merasa apa yang terjadi di klub merupakan refleksi dari ekonomi dunia saat ini. “Sepakbola seakan dipaksa berada di posisi tersebut karena mereka dimiliki oleh perusahaan besar yang mengandalkan dana global.:
“Tak mungkin keluarga di Eropa atau italia bisa memiliki Inter, Milan atau Juve. Saya merasa Steven Zhang [Presiden Inter Saat ini] melakukan investasi besar kala memenangkan Scudetto dan berbagai gelar lain. Namun saya akan menunggu sebelum menilainya lebih jauh,” tandasnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com