Site icon Vivagoal.com

Pemain Ini Bisa Gantikan Peran Fernandinho di Man City

Pemain Veteran City Bakal Teken Kontrak Anyar

Vivagoal Liga Inggris – Fernandinho merupakan salah satu pilar penting di Manchester City. Karena itu berita kepergiannya membuat orang berspekulasi mengenai siapa yang akan menjadi penggantinya kelak.

Usia yang tak lagi muda dan masa kontrak yang tinggal menunggu hari, nampaknya telah membuat masa depan Fernandinho di Etihad Stadium semakin tak bisa ditebak secara pasti.

Apalagi sang pelatih, Pep Guardiola telah beberapa kali menyatakan ingin merekrut gelandang muda sebagai upayanya memperkuat klub besutannya, sekaligus menjadi investasi yang bagus untuk prospek tim kedepannya.


Baca Juga:


Meski begitu, kabar lain juga menyebut jika Man City kemungkinan akan tetap mempertahankan Fernandinho di musim depan atau setidaknya hingga satu tahun lagi. Hal ini ditujukan agar pemain berusia 36 tahun itu bisa membimbing gelandang muda yang bakal menggantikannya kemudian.

Atas kabar tersebut kini muncul beberapa spekulasi. Beberapa pemain disinyalir bakal direkrut Guardiola di musim panas ini, salah satunya adalah Wilfred Ndidi.

Gelandang ini memang kerap dibanding – bandingkan dengan N’Golo Kante karena kemampuannya yang baik dalam menghentikan pergerakan lawan. Ia bahkan langsung menjadi bintang andalan sejak bergabung dengan Leicester di  2017 lalu.

Selain itu juga ada Eduardo Camavinga. Pemain yang baru berusia 19 tahun ini jelas akan menjadi investasi yang sangat bagus bagi The Citizens. Karena di usia tersebut ia mampu memberikan kontribusi yang sangat baik bagi Rennes yang merupakan klubnya saat ini. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version