Grealish Tak Pantas Dihargai Jauh Lebih Mahal dari Haaland
Vivagoal – Liga Inggris – Sven Goran Eriksen melontarkan kritikan tajam terhadap Jack Grealish. Ia merasa Grealish tak layak dihargai hingga 100 juta pound sterling atau sekitar Rp 1,6 triliun karena performanya yang terus dibawah ekspektasi.
Jack Grealish direkrut Manchester City dari Aston Villa pada musim panas 2021 kemarin. Ia didatangkan ke Etihad dengan nilai transfer mencapai 100 juta paun atau sekitar Rp 1,6 trliun lebih.
Namun harga mahalnya itu ternyata belum membuktikan kualitas Grealish sejauh ini. Bersama The Citizens, Jack Grealish baru mampu mengemas tujuh gol dan empat assist padahal telah tampil dalam 45 pertandingan di seluruh kompetisi dengan total menit bermain mencapai 3.119 menit.
Bahkan, Grealish sempat melewatkan empat bulan lamanya, atau setara 13 laga untuk bisa kembali bikin gol untuk Man City. Momen itu terjadi ketika The Citizens menang 3-0 atas Wolverhampton di Molineux Stadium pada Sabtu (17/9) dalam lanjutan gameweek ke-7 Liga Inggris 2022/2023.
Catatan tersebut membuat banyak pihak mulai membanding-bandingkan Grealish dengan Erling Haaland yang tampil begitu tajam di awal musim ini. Didatangkan dari Borussia Dortmund dengan banderol cuma 51 juta paun pada musim panas kemarin, Haaland sejauh ini sudah membukukan hingga 14 gol dan 1 assist dalam 10 penampilan di semua ajang.
Hebatnya lagi, dalam torehan 14 golnya tersebut, Haaland tercatat dua kali mampu membukukan hattrick plus dua kali mengemas brace.
Baca Juga:
- Terima Saja Kenyataan, Arsenal Belum Bisa Saingi Man City
- Jelang Duel Kontra City, Pemain MU Terus Pamer Ketajaman
- Rodri: Jangan Tertipu Dengan Performa Buruk Liverpool
- Erling Haaland Memang Terlahir Sebagai Pencetak Gol
Sven Goran Eriksen yang pernah melatih City musim 2007/2008 lantas menilai, nilai transfer Grealish kemahalan jika merujuk pada statistik super Haaland.
“Saya kira dia (Grealish) masih layak dipanggil timnas. Namun apakah dia akan menjadi starter di starting XI, saya tidak tahu tapi secara teknik dia itu sangat bagus, dalam situasi satu lawan satu dia sangat bagus.” ucap Eriksson dikutip dari M.E.N.
“Dia melakukan hal-hal berbeda. Tapi apakah dia pantas dihargai segitu? Saya tidak tahu.
“Berapa banyak mereka menebus Haaland? 51 juta pound? Nilai dia segitu.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com