Jack Grealish Ungkap Maksud Selebrasi Cacing di Laga Inggris vs Iran
Vivagoal – Piala Dunia 2022 – Aksi simpatik dilakukan Jack Grealish saat merayakan gol di Piala Dunia 2022 Qatar bersama Timnas Inggris. Bintang Manchester City itu memamerkan gaya Cacing atas permintaan seorang fans cilik.
Jack Grealish diturunkan sebagai pemain pengganti saat Inggris menghadapi Iran di Stadium International Khalifa, Senin (21/11) malam WIB pada matchday pertama fase grup B Piala Dunia 2022. Tim Tiga Singa sendiri mengakhiri duel dengan kemenangan meyakinkan 6-2.
Khusus untuk Jack Grealish, ada pemandangan menarik kala ia merayakan gol ke gawang Iran pada menit ke-90 untuk membawa Inggris unggul 6-1 atas Iran. Penggawa The Citizens itu melakukan selebrasi dengan gerakan ‘the worm’.
Usut punya usut, gaya itu diperagakan Grealish atas permintaan seorang fans cilik bernama Finlay yang menderita penyakit cerebral palsy. Saat itu, Finlay meminta Grealish untuk melakukan selebrasi ‘the worm’ jika mencetak gol di Piala Dunia 2022. Grealish sendiri kemudian menyanggupi permintaan tersebut.
“Jika saya mencetak gol di laga berikutnya, saya akan melakukannya untukmu,” kata Grealish kepada Finlay saat itu, seperti ditayangkan akun resmi Premier League.
Baca Juga:
- Cristiano Ronaldo Sudah Pulih, Siap Bela Portugal Hadapi Ghana
- Messi Baik-Baik Saja, Siap Tempur Lawan Arab Saudi
- Soal Duel Lawan Argentina, Arab Saudi: Tunggu Aksi Messi-nya Saudi
- Inggris Menang Besar, Tapi Harry Kane Mati Kutu di Hadapan Iran
Ada pun gol ke gawang Iran merupakan yang kedua bisa diciptakan Grealish untuk timnas Inggris, sekaligus menjadi yang pertama dibuatnya di ajang sekelas Piala Dunia. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar sepakbola dunia hanya di Vivagoal.com