Jadi Mesin Gol Jerman U-21, Youssoufa Moukoko Ingin Tampil di Euro 2024
Vivagoal – Bundesliga – Youssoufa Moukoko kembali mencetak gol untuk Timnas Jerman U-21 ketika berhadapan dengan Timnas Estonia U-21, Sabtu (18/11). Ini jadi gol ke-12 Moukoko bersama Jerman U-21 dari sepuluh penampilannya. Performa apiknya ini diharapkan bisa membawanya tampil di Euro 2024 bersama Timnas Jerman.
Torehan luar biasanya bersama Timnas Jerman diakui pemain 19 tahun itu didorong oleh kebebasannya bermain di lapangan. Tak hanya itu, kesempatan bermain selama 90 menit juga memberinya peluang untuk mencetak gol.
“Saya selalu mencetak gol di sini karena bermain penuh selama 90 menit. Tentu hal baik bagi saya karena bisa menemukan ritme permainan terbaik (bersama Timnas U-21),” ungkap Moukoko, dilansir dari Kicker.
Pernyataan ini secara tak langsung menyinggung minimnya menit bermain yang diterima sang pemain muda di Borussia Dortmund. Pasalnya sepanjang musim ini, Moukoko baru mencatatkan 240 menit bermain dari 11 penampilannya di seluruh ajang kompetisi.
Baca juga:
- Man United Akan Bersaing Dengan Liverpool Untuk Amankan Jasa Winger Bayern Munich
- Bayern Munich Saingi Liverpool Untuk Transfer Kylian Mbappe
- Jerman Dibungkam Turki, Lothar Matthaus: Jangan Mainkan Kimmich dan Gundogan Barengan!
- Ilkay Gundogan Akui Permainan Jerman Kurang Agresif pasca Kekalahan Kontra Turki
Meski demikian, ia berhasil membuktikan kualitasnya bersama Jerman U-21. Moukoko pun mengungkapkan harapannya agar bisa masuk skuad Julian Nagelsmann di Euro 2024 mendatang.
“Semua pemain yang pernah bermain di tim nasional senior jelas punya keinginan itu: bermain di kompetisi Eropa dengan negaranya sebagai tuan rumah. Saya harus bermain dengan baik di Dortmund. (Awalnya) tak ada yang menyangka saya akan bermain di Piala Dunia, tapi saya ada di sana,” tutur sang pemain muda.
Three wins in a row! 🙌#HERZZEIGEN #GEREST #CREW21
📸 Getty Images pic.twitter.com/o6ZilWQCyH— germanfootball_dfb (@DFB_Team_EN) November 17, 2023
Selain itu, Moukoko berharap pihak klub dapat melihat kualitas yang dimilikinya setelah kontribusinya untuk Timnas Jerman U-21 dan memberinya lebih banyak waktu bermain di klub. Saat ini, Moukoko memang mendapatkan menit bermain di Borussia Dortmund karena Edin Terzic selaku pelatih lebih senang memainkan Niclas Fullkrug.
“Saya selalu merasa bahagia ketika datang ke sini (timnas) dan saya selalu tersenyum di sini. Bahkan saya ingin bermain di sini untuk membuktikan diri pada klub. Semoga saja apa yang saya tunjukkan sudah cukup,” harap Moukoko. (MI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com